Joko terpilih sebagai Ketua Umum dalam acara Munas GAPKI ke IX yang diselenggarakan dua hari ini, Kamis-Jumat (26-27/2/2015). Dalam penjelasannya kepada pers usai Munas, Joko menuturkan ada sejumlah prioritas yang menjadi perhatiannya.
Salah satunya mengenai daya saing industri sawit Indonesia. Dalam hal ini, GAPKI meminta pemerintah untuk tetap memberikan perhatian agar industri sawit nasional terus berkembang. "Harus ada dukungan dari pemerintah agar industri ini semakin menguasai pasar internasional," ujarnya Jumat (27/2/2015).
Dia yakin pemerintahan Jokowi-JK bisa mengakomodir sejumlah permintaan pengusaha kelapa sawit, agar sektor ini bisa tetap menguasai pasar internasional. "Kami juga optimistis bisa memberikan dukungan kepada pertumbuhan ekonomi nasional. Kalau pemerintah menargetkan ekspor bisa tumbuh 300 persen, industri kelapa sawit pastinya akan ikut berkontribusi," lanjutnya.
Salah satu yang perlu dilakukan oleh pemerintah adalah dengan meningkatkan kerjasama perdagangan dengan negara lain yang potensial menjadi pasar baru industri kelapa sawit nasional.
Joko Supriyanto terpilih sebagai Ketua Umum GAPKI setelah menyingkirkan delapan kandidat lainnya. Dalam pemilihan, dia mengantongi 33 persen suara. Kandidat lainnya adalah Erwin Nasution (Dirut PTPN IV) sebanyak 21 persen.
Posisi ketiga diduduki oleh Mustofa Daulay (Wilmar) meraih 21 persen, Susanto (Sinarmas) mendapatkan 10 persen suara, Tjokro Putro Wibowo (PT Unggul Widya Lestari) meraup 9 persen suara, Mona Surya (Direktur Minanga Grup) 3 persen suara, Eddy Martono 2 persen, dan Kacuk Sumarto 1 persen.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.