Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menkeu: PPP Ide yang Bagus tetapi Sulit Diimplementasikan

Kompas.com - 02/09/2015, 16:02 WIB
Yoga Sukmana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Keuangan Bambang Brojonegoro mengatakan. pembangunan infrastruktur dengan skema kemitraan publik-swasta atau lebih dikenal dengan public-private partnership (PPP), sebagai ide bagus untuk menggenjot pertumbuhan ekonomi. Namun, kata dia, skema pembangunan tersebut rupanya sulit direalisasikan.

"Dari pengalaman kami, PPP ide yang bagus. (Tapi) Juga sulit diimplementasikan," ujar Bambang dalam seminar internasional, yang dihadiri oleh Managing Director IMF Christine Lagarde, di Gedung Bank Indonesia (BI), Jakarta, Rabu (2/9/2015).

Dia menjelaskan, salah satu tantangan kelancaran pembangunan dengan skema PPP yaitu masih banyaknya masalah ketersediaan lahan. Kata dia, meski investor tertarik berinvestasi di Indonesia, namun rencana proyek terkadang sering terkendala masalah salah satunya terkait lahan.

Bambang mencontohkan mengenai proyek pembangkit listrik tenaga uang (PLTU) Batang sebesar 2.000 MW yang beberapa waktu lalu baru dimulai pembangunnya. Padahal menurut Bambang, investor sudah siap berinvestasi sejak tiga tahun lalu.

Selain masalah lahan tambah dia, kesuksesan proyek PPP juga sangat tergantung dengan perizinan birokrasi. Jika birokrasi di daerah rumit, maka proyek tersebut diyakini akan memiliki hambatan yang besar. Oleh karena itu, dia menekankan perlunya reformasi birokrasi di daerah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com