Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Antisipasi Dana Repatriasi "Numpuk" di Properti, Proyek Infrastruktur Siap Ditawarkan

Kompas.com - 10/08/2016, 13:14 WIB
Estu Suryowati

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution menyampaikan, pemerintah tengah memilah-milah proyek infrastruktur yang menarik yang bakal ditawarkan kepada para pemilik dana repatriasi.

Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi kemungkinan menumpuknya dana di sektor properti.

Saat ini, aturan penempatan dana repatrasi di sektor non-keuangan telah dirilis, yakni Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 122 Tahun 2016.

Dalam beleid tersebut, dana repatriasi dimungkinkan diinvestasikan pada properti dalam bentuk tanah dan/atau bangunan yang didirikan di atasnya.

"Pemerintah sudah identifikasi satu per satu (proyek apa saja). KPPIP (Komite Percepatan Penyediaan Infrastruktur Prioritas) juga sudah mengidentifikasi proyek infrastruktur apa saja, mana yang KPBU (kerja sama pemerintah dan badan usaha), mana yang skemanya lain," kata Darmin kepada wartawan di kantornya, Rabu (10/8/2016).

Dalam beberapa hari ke depan, lanjutnya, pihaknya akan berdiskusi dengan Kementerian Keuangan untuk menentukan proyek mana saja yang akan ditawarkan kepada pemilik dana.

Sayangnya, Darmin masih enggan membocorkan berapa jumlah proyek yang akan dibahas bersama Sri Mulyani Indrawati.

Dihubungi Kompas.com, Rabu, Direktur Eksekutif Center for Indonesia Taxiation Analysis (CITA) Yustinus Prastowo mengatakan, penempatan dana pada properti yang dimungkinkan melalui PMK 122 tahun 2016 berpotensi distortif terhadap repatriasi.

"Kalau bisa langsung dibelikan properti, maka akan terjadi bubble (gelembung), harga properti naik karena banyaknya penawaran. Tanah murah, cuma mimpi," kata Yustinus.

Yustinus menambahkan, apabila menumpuk di instrumen properti, maka dana repatriasi akan menimbulkan bubble dan tidak berkontribusi signifikan terhadap sektor riil.

"Penumpukan dana repatriasi di properti hanya akan menguntungkan pengembang, agen, dan spekulan," ucap Yustinus.

Di sisi lain, instrumen di sektor keuangan bisa menjadi tidak laku. Lebih ekstrem lagi, dia mengatakan, tujuan repatriasi dari pengampunan pajak bisa tidak tercapai.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Luhut Sebut Starlink Elon Musk Segera Meluncur 2 Minggu Mendatang

Luhut Sebut Starlink Elon Musk Segera Meluncur 2 Minggu Mendatang

Whats New
Kenaikan Tarif KRL Jabodetabek Sedang Dikaji, MTI Sebut Tak Perlu Diberi Subsidi PSO

Kenaikan Tarif KRL Jabodetabek Sedang Dikaji, MTI Sebut Tak Perlu Diberi Subsidi PSO

Whats New
Bahlil Ungkap 61 Persen Saham Freeport Bakal Jadi Milik Indonesia

Bahlil Ungkap 61 Persen Saham Freeport Bakal Jadi Milik Indonesia

Whats New
Cadangan Beras Pemerintah 1,6 Juta Ton, Bos Bulog: Tertinggi dalam 4 Tahun

Cadangan Beras Pemerintah 1,6 Juta Ton, Bos Bulog: Tertinggi dalam 4 Tahun

Whats New
Intip Rincian Permendag Nomor 7 Tahun 2024 Tentang Kebijakan dan Pengaturan Impor, Berlaku 6 Mei 2024

Intip Rincian Permendag Nomor 7 Tahun 2024 Tentang Kebijakan dan Pengaturan Impor, Berlaku 6 Mei 2024

Whats New
Kebijakan Makroprudensial Pasca-Kenaikan BI Rate

Kebijakan Makroprudensial Pasca-Kenaikan BI Rate

Whats New
Peringati May Day 2024, Forum SP Forum BUMN Sepakat Tolak Privatisasi

Peringati May Day 2024, Forum SP Forum BUMN Sepakat Tolak Privatisasi

Whats New
MJEE Pasok Lift dan Eskalator untuk Istana Negara, Kantor Kementerian hingga Rusun ASN di IKN

MJEE Pasok Lift dan Eskalator untuk Istana Negara, Kantor Kementerian hingga Rusun ASN di IKN

Whats New
Great Eastern Life Indonesia Tunjuk Nina Ong Sebagai Presdir Baru

Great Eastern Life Indonesia Tunjuk Nina Ong Sebagai Presdir Baru

Whats New
Dukung Kemajuan Faskes, Hutama Karya Percepat Pembangunan RSUP Dr Sardjito dan RSUP Prof Ngoerah

Dukung Kemajuan Faskes, Hutama Karya Percepat Pembangunan RSUP Dr Sardjito dan RSUP Prof Ngoerah

Whats New
Bantuan Pangan Tahap 2, Bulog Mulai Salurkan Beras 10 Kg ke 269.000 KPM

Bantuan Pangan Tahap 2, Bulog Mulai Salurkan Beras 10 Kg ke 269.000 KPM

Whats New
Menperin: PMI Manufaktur Indonesia Tetap Ekspansif Selama 32 Bulan Berturut-turut

Menperin: PMI Manufaktur Indonesia Tetap Ekspansif Selama 32 Bulan Berturut-turut

Whats New
Imbas Erupsi Gunung Ruang: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup, 6 Bandara Sudah Beroperasi Normal

Imbas Erupsi Gunung Ruang: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup, 6 Bandara Sudah Beroperasi Normal

Whats New
Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Terus Meningkat Sepanjang 2024

Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Terus Meningkat Sepanjang 2024

Whats New
Hingga Maret 2024, BCA Syariah Salurkan Pembiayaan ke UMKM Sebesar Rp 1,9 Triliun

Hingga Maret 2024, BCA Syariah Salurkan Pembiayaan ke UMKM Sebesar Rp 1,9 Triliun

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com