JAKARTA, KOMPAS.com - Himpunan Bank-Bank Milik Negara (Himbara), yakni BRI, BNI, Bank Mandiri, dan BTN menggelar sosialisasi program pengampunan pajak atau tax amnesty di Batam, Kepulauan Riau.
Sosialisasi ini dilakukan bersama-sama dengan Direktorat Jenderal Pajak (DJP). Acara ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan sosialisasi amnesti pajak oleh Himbara dan DJP.
Sebelumnya, acara yang sama telah digelar di Balikpapan dan Palembang. Dalam waktu dekat, akan diselenggarakan juga di Jayapura dan Manado. Di luar negeri, Himbara dan DJP juga telah mengadakan sosialisasi di Singapura dan Hongkong.
"Bank-bank pemerintah mendukung secara intensif program amnesti pajak ini, karena manfaatnya untuk meningkatkan likuiditas negara, yang pada ujungnya nanti akan berimplikasi kepada perbaikan ekonomi di dalam negeri," kata Pemimpin Wilayah BRI Pekanbaru Sumaryono dalam pernyataan resmi, Kamis (1/9/2016).
Oleh sebab itu, imbuh Sumaryono, sebagai bank persepsi, bank-bank anggota Himbara siap memberikan layanan konsultasi, sekaligus eksekusi kepada para nasabah yang notabene wajib pajak untuk ikut program amnesti pajak.
Berbagai instrumen produk dan layanan, seperti deposito berjangka, bond, surat utang negara, saham, sukuk dan lain-lain telah disiapkan oleh bank sebagai produk yang dapat dijadikan instrumen investasi dari dana pindahan yang semula ada di luar negeri.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.