Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pakai Kartu Kredit? Coba Tips Berhemat Memaksimalkan "Reward Point" Berikut Ini

Kompas.com - 18/09/2016, 15:19 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Kartu kredit merupakan alat bantu transaksi yang cukup menarik. Kartu kredit tidak hanya berfungsi sebagai alat bantu pembayaran sehari-hari saja.

Pengguna kartu kredit umumnya dapat menikmati banyak fasilitas yang tidak diberikan oleh alat bantu transaksi lain, misalnya diskon, fitur cicilan, hingga reward point.

Apa yang dimaksud dengan reward point? Reward point merupakan poin hadiah yang diberikan kepada pengguna kartu kredit sesuai dengan nilai transaksi yang dibayar dengan kartu kredit tersebut.

Setiap kartu kredit memiliki ketentuan perhitungan reward point yang berbeda-beda.

Contoh perhitungannya, jika satu poin senilai dengan Rp 1.000, maka transaksi belanja senilai Rp 100.000 yang dibayar dengan kartu kredit tersebut akan menghadiahkan 100 poin kepada penggunanya.

Jika sudah cukup, poin bisa digunakan sebagai pengurang biaya transaksi atau ditukar dengan hadiah dari bank.

Reward point kartu kredit merupakan fitur yang kadang tidak terlalu diperhatikan oleh para pengguna kartu kredit, dibandingkan dengan fitur diskon dan cicilan.

Padahal, jika dimanfaatkan dengan benar, reward point justru dapat menjadi salah satu fitur unggulan kartu kredit yang dapat digunakan untuk berhemat.

Nah, bagaimana supaya reward point kartu kredit dapat berguna untuk penghematan sehari-hari, gunakan lima cara berikut:

Cara pertama, bayari grup kamu ketika melakukan transaksi besar. Jadi, kamu membayari transaksi dengan kartu kredit kamu lalu teman-teman kamu membayar proporsi masing-masing dengan uang tunai.

Kamu akan menjadi lebih untung karena mendapat lebih banyak poin hadiah meski beban transaksi tersebut tidak sepenuhnya kamu tanggung sendiri.

Cara kedua, selalu tukarkan reward point segera mungkin. Beberapa bank mungkin memiliki kebijakan mengenai masa berlaku poin hadiah.

Cek ketentuan ini dan pastikan agar kamu tidak sampai kelupaan menggunakan poin hadiah kamu. Tentu akan sangat disayangkan jika poin tersebut hangus karena sudah lewat masa berlakunya.

Cara ketiga, gunakan untuk menghapus biaya tahunan kartu kredit. Sebagian besar bank menetapkan biaya tahunan untuk kartu kredit yang aktif.

Nilainya bervariasi dari sekedar Rp 100 ribu per tahun hingga lebih dari Rp 1 juta. Sebagian di antaranya dapat dipunahkan dengan mengkonversi poin hadiah kamu.

Cara keempat, manfaatkan pembayaran rutin bulanan untuk meningkatkan reward point. Transaksi ini misalnya pembayaran listrik, air, fitness, atau cicilan tempat tinggal kamu. Selain kamu bisa menambah poin hadiah, kamu juga jadi tidak perlu repot memasang reminder untuk membayar transaksi rutin tersebut.

Cara terakhir, pastikan kamu menggunakan kartu kredit untuk transaksi yang sering kamu lakukan. Hal paling mendasar agar kamu bisa memaksimalkan poin hadiah kamu tentunya adalah menggunakan kartu kredit yang tepat sesuai dengan transaksi rutin kamu.

Bijaklah dalam memperoleh dan memaksimalkan reward point kartu kredit agar arus kas keuangan kamu terjaga dengan baik.

Kompas TV Tips Kelola Utang Kartu Kredit Setelah Lebaran


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Emiten Sawit BWPT Catat Pertumbuhan Laba Bersih 364 Persen pada Kuartal I-2024

Emiten Sawit BWPT Catat Pertumbuhan Laba Bersih 364 Persen pada Kuartal I-2024

Whats New
Ekonom: Investasi Apple dan Microsoft Bisa Jadi Peluang RI Tingkatkan Partisipasi di Rantai Pasok Global

Ekonom: Investasi Apple dan Microsoft Bisa Jadi Peluang RI Tingkatkan Partisipasi di Rantai Pasok Global

Whats New
Kemenko Perekonomian Buka Lowongan Kerja hingga 2 Mei 2024, Simak Kualifikasinya

Kemenko Perekonomian Buka Lowongan Kerja hingga 2 Mei 2024, Simak Kualifikasinya

Work Smart
Gapki: Ekspor Minyak Sawit Turun 26,48 Persen Per Februari 2024

Gapki: Ekspor Minyak Sawit Turun 26,48 Persen Per Februari 2024

Whats New
MPMX Cetak Pendapatan Rp 3,9 Triliun pada Kuartal I 2024, Ini Penopangnya

MPMX Cetak Pendapatan Rp 3,9 Triliun pada Kuartal I 2024, Ini Penopangnya

Whats New
Allianz Syariah: Premi Mahal Bakal Buat Penetrasi Asuransi Stagnan

Allianz Syariah: Premi Mahal Bakal Buat Penetrasi Asuransi Stagnan

Whats New
Holding Ultra Mikro Pastikan Tak Menaikkan Bunga Kredit

Holding Ultra Mikro Pastikan Tak Menaikkan Bunga Kredit

Whats New
Menteri Teten: Warung Madura di Semua Daerah Boleh Buka 24 Jam

Menteri Teten: Warung Madura di Semua Daerah Boleh Buka 24 Jam

Whats New
Bangun Ekosistem Energi Baru di Indonesia, IBC Gandeng 7 BUMN

Bangun Ekosistem Energi Baru di Indonesia, IBC Gandeng 7 BUMN

Whats New
Apple hingga Microsoft Investasi di RI, Pengamat: Jangan Sampai Kita Hanya Dijadikan Pasar

Apple hingga Microsoft Investasi di RI, Pengamat: Jangan Sampai Kita Hanya Dijadikan Pasar

Whats New
Bank DKI Raup Laba Bersih Rp 187 Miliar pada Kuartal I 2024

Bank DKI Raup Laba Bersih Rp 187 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
Mendag Zulhas Terbitkan Aturan Baru Soal Batasan Impor, Ini Rinciannya

Mendag Zulhas Terbitkan Aturan Baru Soal Batasan Impor, Ini Rinciannya

Whats New
Microsoft Komitmen Berinvestasi di RI Senilai Rp 27,54 Triliun, Buat Apa Saja?

Microsoft Komitmen Berinvestasi di RI Senilai Rp 27,54 Triliun, Buat Apa Saja?

Whats New
Allianz Syariah Tawarkan Asuransi Persiapan Warisan Keluarga Muda, Simak Manfaatnya

Allianz Syariah Tawarkan Asuransi Persiapan Warisan Keluarga Muda, Simak Manfaatnya

Whats New
Kini Beli Sepatu Impor Tak Dibatasi, Ini Penjelasan Mendag

Kini Beli Sepatu Impor Tak Dibatasi, Ini Penjelasan Mendag

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com