Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Melalui CSR, Pertamina Komitmen Kembangkan UKM

Kompas.com - 08/12/2016, 21:00 WIB
Pramdia Arhando Julianto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Pertamina (Persero) menyatakan komitmennya mengalokasikan dana corporate social responsibility (CSR) bagi pengembangan usaha kecil menengah (UKM) di Indonesia.

Komitmen tersebut disampaikan langsung oleh Wakil Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Ahmad Bambang kepada Menteri Koperasi dan UKM AAGN Puspayoga dalam acara Marketeer Award 2016 di Ballroom Hotel Ritz Charlton Jakarta, Kamis (8/12/2016).

Ahmad mengatakan, Menteri Puspayoga sangat serius mengembangkan UKM dan hasilnya telah terlihat di berbagai sektor khususnya pertanian dan produk pangan. 

"Pengembangan usaha di sektor pertanian dan pangan tersebut dapat mengurangi ketergantungan impor di bidang pangan," kata Ahmad. Menurutnya, Pertamina sebagai BUMN akan ikut serta dalam pengembangan UKM dengan melalui dana CSR.

Adapun pengembangan UKM telah dilaksanakan oleh Pertamina, salah satunya melalui Small Medium Enterprise & Social Responsibility Partnership Program atau lebih dikenal dengan sebutan Program Kemitraan dan Bina Lingkungan.

Dia menjelaskan, program kemitraan ditujukan untuk meningkatkan kemampuan usaha kecil mitra binaan Pertamina agar memberikan multiplier effect bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat sekitar wilayah operasi Pertamina.

Sementara itu, acara yang digelar oleh MarkPlus ini juga dihadiri oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Negara BUMN Rini Sumarno, Menteri Pariwisata Arief Yahya, pengusaha Muchtar Riady, Presiden Indonesian Marketing Association Arif Wibowo.

Menurut Founder & Chairman MarkPlus sekaligus pakar pemasaran Hermawan Kartajaya, tema yang diangkat sangat erat keterkaitannya dengan tahun 2017 yang akan datang.

“Di tahun 2017 kita harus siap dengan kenyataan-kenyataan baru yang tidak disangka seperti Donald Trump terpilih menjadi Presiden Amerika Serikat,” jelas Hermawan.

Acara tahunan MarkPlus kali ini mengusung tema “New Realities, New Marketing: New Content, For Indonesian Human, Beyond 3.0” merupakan bagian dari acara perhelatan pemasaran terbesar di Asia, yaitu The MarkPlus Conference.

Sejak tahun 2006 MarkPlus bekerja sama dengan Majalah Marketeers dan Indonesia Marketing Association selalu memberikan penghargaan kepada para tokoh di bidang pemasaran yang dipandang telah menunjukkan marketing spirit yang besar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Bayar Pajak Daerah secara Online lewat Tokopedia

Cara Bayar Pajak Daerah secara Online lewat Tokopedia

Spend Smart
Apa Itu 'Cut-Off Time' pada Investasi Reksadana?

Apa Itu "Cut-Off Time" pada Investasi Reksadana?

Earn Smart
Mengenal Apa Itu 'Skimming' dan Cara Menghindarinya

Mengenal Apa Itu "Skimming" dan Cara Menghindarinya

Earn Smart
BRI Beri Apresiasi untuk Restoran Merchant Layanan Digital

BRI Beri Apresiasi untuk Restoran Merchant Layanan Digital

Whats New
Kemenhub Tingkatkan Kualitas dan Kompetensi SDM Angkutan Penyeberangan

Kemenhub Tingkatkan Kualitas dan Kompetensi SDM Angkutan Penyeberangan

Whats New
CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

Whats New
Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

Earn Smart
HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Whats New
KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

Rilis
Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Whats New
Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Whats New
Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan 'Daya Tahannya'

Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan "Daya Tahannya"

Whats New
“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com