Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dalam Setahun, Transaksi Elektronik Bank Mandiri Capai 2,78 Miliar

Kompas.com - 14/02/2017, 21:31 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank Mandiri (Persero) Tbk melaporkan jumlah transaksi elektronik yang semakin besar. Sepanjang tahun 2016 saja, transaksi elektronik Bank Mandiri mencapai miliaran transaksi.

"Yang sangat luar biasa transaksi elektronik, yakni 2,78 miliar transaksi per tahun. Per menit (mencapai) 5.300," jelas Direktur Utama Bank Mandiri Kartika Wirjoatmodjo di Jakarta, Selasa (14/2/2017).

Data yang Bank Mandiri pada paparan kinerja tahun 2016 menyebutkan, hingga kuartal IV 2016, Bank Mandiri memiliki 2.599 cabang dan 2.330 jaringan mikro. Adapun jumlah ATM yang dimiliki perseroan mencapai 17.461.

Transaksi kanal elektronik atau e-channel Bank Mandiri sepanjang bulan Januari hingga Desember 2016 mencapai 2,78 miliar transaksi. Angka tersebut tumbuh 24,1 persen secara tahunan (year on year/yoy).

Sementara itu, jumlah kartu debit Bank Mandiri hingga akhir kuartal IV 2016 tercatat sebanyak 14,10 juta kartu.

Adapun jumlah kartu kredit Bank Mandiri mencapai 4,36 juta kartu dan kartu prabayar atau prepaid mencapai 8,82 juta kartu. Jumlah nasabah cash management Bank Mandiri mencapai 17.952 nasabah.

Sementara itu, jumlah transaksi cash management Bank Mandiri mencapai 22,7 juta transaksi.

Kompas TV Porsi Pembiayaan Infrastruktur Bank Mandiri 15%

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com