Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Masa Aktif Kartu ATM BCA Habis? Begini Cara Agar Tetap Bisa Transaksi

Kompas.com - 07/02/2022, 05:35 WIB
Nur Jamal Shaid,
Muhammad Idris

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS – Keberadaan kartu debit atau kartu ATM BCA tentu sangat membantu nasabah dalam melakukan berbagai transaksi perbankan. Mulai dari transaksi tarik tunai, setor tunai, transfer hingga pembayaran berbagai macam tagihan.

Meski demikian, kartu ATM BCA (termasuk kartu ATM BCA Chip) memiliki masa berlaku atau expired date. Masa berlaku kartu ATM BCA bisa dilihat di bagian depan kartu. Biasanya diawali dengan tulisan valid thru, kemudian angka yang menunjukan bulan dan tahun (mm/yy).

Jika masa berlaku Kartu ATM BCA Chip ini habis, maka nasabah tidak dapat melakukan transaksi menggunakan kartu tersebut. Tarik tunai dan transfer melalui ATM BCA atau transaksi via EDC BCA menggunakan Kartu Debit BCA Chip pasti ditolak dan diblokir.

Meski demikian, nasabah tidak perlu khawatir apabila kartu debit BCA Chips (kartu ATM BCA) sudah mendekati atau melewati masa berlaku kartu. Transaksi tetap dapat dilakukan dengan menggunakan kartu digital atau fitur-fitur yang ada di BCA mobile.

Baca juga: Erick Thohir: Dengan 10.000 Pertashop Ciptakan Lapangan Kerja dan Tingkatkan Ekonomi Rakyat

Dikutip dari laman bca.co.id, nasabah masih bisa melakukan empat jenis transaksi berikut meskipun kartu ATM BCA sudah expired. Apa saja? berikut penjelasannya:

1. Tarik/Setor Tunai dengan fitur Cardless

Nasabah dapat menggunakan fitur cardless di BCA mobile untuk melakukan tarik tunai di ATM tanpa penggunakan kartu debit BCA (cara ambil uang di ATM BCA tanpa kartu). Selain itu, nasabah juga dapat melakukan setor tunai tanpa kartu ATM melalui fitur ini.

Cara setor tunai tanpa kartu ATM BCA

  • Buka menu “Cardless” di BCA mobile, pilih “Setor” dan pilih rekening yang dituju.
  • Input PIN mBCA, dan dapatkan 6 digit kode transaksi
  • Cari ATM Setoran Tunai BCA terdekat, pilih “Transaksi Tanpa Kartu”
  • Masukan no HP BCA mobilemu dan 6 digit kode transaksi
  • Setor uangnya di ATM, pastikan jumlah yang tertera sesuai, selesai!

Baca juga: Cara Top Up LinkAja via ATM dan Livin’ by Mandiri, Praktis dan Mudah

Cara tarik tunai tanpa kartu ATM BCA

  • Buka menu “Cardless” di BCA mobile, pilih “Tarik”
  • Pilih rekening sumber dana, nominal yang akan ditarik. Input PIN mBCA dan dapatkan 6 digit kode transaksi
  • Cari ATM Tunai BCA terdekat, pilih “Transaksi Tanpa Kartu”
  • Masukan no HP BCA mobilemu dan 6 digit kode transaksi
  • Tarik uangnya dari ATM, selesai!

Cara agar tetap bisa melakukan transaksi meski masa berlaku kartu ATM BCA sudah lewatbca.co.id Cara agar tetap bisa melakukan transaksi meski masa berlaku kartu ATM BCA sudah lewat

2. Transfer dan bayar menggunakan teknologi QR

Transaksi bayar belanjaan bisa menggunakan fitur QR dari BCA mobile di merchant yang bertanda QRIS. Dengan Fitur QR juga bisa transfer antar rekening BCA dari BCA mobile.

Cara bayar dengan QR BCA mobile

  • Buka fitur QR aplikasi BCA mobile (di bawah tengah)
  • Scan kode QRIS yang tersedia di kasir outlet, taksi, dll.
  • Cek nama penerima dan masukkan nilai transaksi
  • Masukkan PIN m-BCA, dan transaksi berhasil.

Baca juga: Apa Itu Emas Antam dan Bagaimana Cara Membelinya?

Cara transfer dengan QR BCA mobile

Fitur QR BCA mobile juga bisa digunakan untuk transfer. Caranya sama, dengan scan kode QR si penerima yang bisa didapat dari layar HP si penerima, Kode QR yang sudah di print out, atau kode QR yang dikirimkan lewat chat, atau email.

Bentuk format QRnya berbeda dengan QRIS. QR untuk transfer ini diperoleh dari fitur QR BCA mobile:

  • Buka fitur QR BCA mobile
  • Klik “Show QR”, akan muncul kode QR
  • Save, print out atau share kode QR ke si pengirim uang.

3. Pembayaran mudah via Virtual Account BCA

Berikutnnya, nasabah dapat melakukan transaksi pembayaran Virtual Account BCA dengan sistem konfirmasi instan. Transaksi berhasil dilakukan secara otomatis ketika pembayaran sudah dilakukan.

Baca juga: 7 Cara Membuat CV yang Menarik secara Online, Mudah dan Gratis

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menteri ESDM Ungkap Alasan Freepoft Bisa Perpanjang Kontrak hingga Cadangan Habis

Menteri ESDM Ungkap Alasan Freepoft Bisa Perpanjang Kontrak hingga Cadangan Habis

Whats New
Menakar Peluang Investasi di Pasar Indonesia

Menakar Peluang Investasi di Pasar Indonesia

Whats New
Memanfaatkan Jasa WIlhen Cargo, Impor Barang dari China Jadi Mudah

Memanfaatkan Jasa WIlhen Cargo, Impor Barang dari China Jadi Mudah

Smartpreneur
IHSG Berakhir di Zona Hijau, Rupiah Naik 10 Poin

IHSG Berakhir di Zona Hijau, Rupiah Naik 10 Poin

Whats New
Laporan JobStreet: Indonesia Semakin Menarik sebagai Tujuan untuk Bekerja

Laporan JobStreet: Indonesia Semakin Menarik sebagai Tujuan untuk Bekerja

Work Smart
Waspada Modus Kejahatan Jelang Idul Adha, BSI Imbau Masyarakat Cek Saldo dan Ganti Password

Waspada Modus Kejahatan Jelang Idul Adha, BSI Imbau Masyarakat Cek Saldo dan Ganti Password

Whats New
Bapanas Ungkap Ada Transaksi Jual-Beli Kuota Impor Bawang Putih

Bapanas Ungkap Ada Transaksi Jual-Beli Kuota Impor Bawang Putih

Whats New
Kemendagri Minta Kepala Daerah Cek Harga-harga Komoditas yang Naik Jelang Idul Adha

Kemendagri Minta Kepala Daerah Cek Harga-harga Komoditas yang Naik Jelang Idul Adha

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi 2025 Hanya Dipatok di Kisaran 5 Persen, Sri Mulyani: Ini Ambisius, tapi Realistis..

Pertumbuhan Ekonomi 2025 Hanya Dipatok di Kisaran 5 Persen, Sri Mulyani: Ini Ambisius, tapi Realistis..

Whats New
Pemerintah 'Pelototi' Kenaikan Harga Bawang Merah, Cabai Merah, dan Gula Pasir

Pemerintah "Pelototi" Kenaikan Harga Bawang Merah, Cabai Merah, dan Gula Pasir

Whats New
Kekhawatiran dan Harapan Pengusaha Usai Pergantian Kepala Otorita IKN

Kekhawatiran dan Harapan Pengusaha Usai Pergantian Kepala Otorita IKN

Whats New
Kinerja Manufaktur Merosot, Kemenperin Sebut Imbas Permendag Kemudahan Impor

Kinerja Manufaktur Merosot, Kemenperin Sebut Imbas Permendag Kemudahan Impor

Whats New
Tugas Berat Destry Damayanti sebagai Deputi Gubernur Senior Periode Kedua

Tugas Berat Destry Damayanti sebagai Deputi Gubernur Senior Periode Kedua

Whats New
Kamis, Serikat Buruh Akan Gelar Demo Tolak Tapera di Depan Istana

Kamis, Serikat Buruh Akan Gelar Demo Tolak Tapera di Depan Istana

Whats New
Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 69 Diperpanjang, Simak Syarat dan Caranya

Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 69 Diperpanjang, Simak Syarat dan Caranya

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com