Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Top Up Saldo TapCash BNI di Gopay, LinkAja, Tokopedia, dan Shopee

Kompas.com - 16/04/2022, 06:45 WIB
Siti Maghfirah,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Saat ini BNI memiliki produk e-money atau uang elektronik sendiri yang bisa digunakan untuk berbagai pembayaran, bernama TapCash. Kehadiran TapCash tentu dapat menjadi tambahan opsi untuk metode pembayaran non-tunai, selain Mandiri E-money, Brizzi, Flazz BCA, dan lain-lain.

Apabila kamu merupakan nasabah BNI, tentu cocok untuk menggunakan e-money ini.

TapCash dapat digunakan untuk berbagai transaksi. Seperti untuk membayar tol, parkir, dan berbelanja di merchant-merchant yang bekerja sama dengan Bank BNI.

Dikutip dari website Bank BNI, jika kamu belum memiliki kartu ini, kamu bisa membelinya di tempat-tempat berikut ini:

- Kantor Cabang BNI
- Mitra kerjasama TapCash (CGV, ASDP, dll)
- Minimarket (Alfamart, Indomaret, Alfamidi, Circle K, dll)
- Official store di e-commerce (Tokopedia, Shopee, Blibli, Bukalapak, Dinomarket)
- Seluruh Vending Machine di shelter busway TransJakarta
- Seluruh loket dan Vending Machine di Stasiun Commuter Line

Untuk mengisi saldonya, kamu tak perlu repot-repot ke ATM, Indomart, atau Alfamart. Karena, top up TapCash BNI juga bisa dilakukan di berbagai e-wallet seperti Gopay dan LinkAja serta di e-commerce seperti Tokopedia dan Shopee.

Simak langkah-langkahnya berikut ini:

Cara Top Up TapCash BNI Lewat Gopay

1. Buka aplikasi Gojek
2. Pilih menu “GoBills”, lalu klik opsi “Uang Elektronik”.
3. Jika handphone kamu sudah mengaktifkan NFC, maka tap kartu di belakang HP tersebut. Namun apabila belum memiliki fitur NFC, kamu harus memasukkan nomor kartu secara manual.
4. Pilih nominal saldo yang akan diisi, lalu klik “Lanjut”
5. Input PIN GoPay kamu
6. Apabila transaksi berhasil, akan muncul halaman transaksi sukses

Baca juga: Simak Cara Top Up dan Cek Saldo BRIZZI untuk Persiapan Mudik Lebaran

Cara Top Up TapCash BNI Via LinkAja

1. Masuk ke aplikasi LinkAja
2. Login dengan nomor handphone kamu yang sudah terdaftar di LinkAja
3. Di halaman utama, pilih menu “Lainnya”, lalu masuk ke halaman menu lain dengan cara geser ke kiri
4. Klik fitur “Kartu Uang Elektronik’
5. Isi nomor dari kartu uang elektronik milikmu dan klik “Lanjut”
6. Pilih nominal saldo yang ingin kamu isi
7. Setelah selesai, klik “Konfirmasi” untuk melanjutkan proses pembayaran dan saldo Tapcash bertambah

Cara Top Up TapCash BNI Melalui Aplikasi Tokopedia

1. Buka aplikasi Tokopedia
2. Pilih menu “Top up dan Tagihan” dan pilih “Uang Elektronik”.
3. Kemudian klik “TapCash”
4. Masukkan 16 digit nomor TapCash milikmu.
5. Pilih nominal saldo yang kamu inginkan dan klik “Bayar/Beli”
6. Cek transaksi lalu klik “Lanjut”
7. Pilih metode pembayaran
8. Lanjutkan pembayaran sesuai dengan metode yang dipilih
9. Lakukan update balance TapCash BNI di gerai retail, ATM BNI, atau aplikasi TapCash Go.

Cara Top Up TapCash BNI Via Shopee

1. Buka aplikasi Shopee dan pilih menu “Pulsa, Tagihan, & Hiburan”
2. Lalu pilih “Uang Elektronik”
3. Tuliskan nomor yang ada di kartu TapCash milikmu
4. Jika nomor yang kamu masukkan benar, akan muncul logo BNI TapCash
5. Pilih nominal saldo yang ingin kamu isi, lalu klik “Lanjut”
6. Pilih metode pembayaran dan klik “Bayar sekarang”
7. Lakukan update balance di aplikasi Shopee, ATM BNI, minimarket, HP dengan fitur NFC, atau mesin EDC BNI.

Nah itulah cara-cara top up Tapcash BNI di berbagai e-wallet dan e-commerce yang bisa kamu pilih. Selamat mencoba, ya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kepala Otorita IKN Mundur, Luhut Singgung soal Tak Bisa Eksekusi Lahan

Kepala Otorita IKN Mundur, Luhut Singgung soal Tak Bisa Eksekusi Lahan

Whats New
Bos BI Ramal Nilai Tukar Rupiah Menguat ke Rp 15.300 - Rp 15.700 pada 2025

Bos BI Ramal Nilai Tukar Rupiah Menguat ke Rp 15.300 - Rp 15.700 pada 2025

Whats New
Ada Pemadaman Listrik, Operasional LRT Palembang Berhenti Sementara

Ada Pemadaman Listrik, Operasional LRT Palembang Berhenti Sementara

Whats New
Kepala Otorita IKN Baru Bakal Dipilih Jokowi atau Prabowo? Ini Jawaban Pemerintah

Kepala Otorita IKN Baru Bakal Dipilih Jokowi atau Prabowo? Ini Jawaban Pemerintah

Whats New
Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Naik 12 Persen Jadi 1,7 Juta Orang pada Mei 2024

Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Naik 12 Persen Jadi 1,7 Juta Orang pada Mei 2024

Whats New
Menteri ESDM Ungkap Alasan Freeport Bisa Perpanjang Kontrak hingga Cadangan Habis

Menteri ESDM Ungkap Alasan Freeport Bisa Perpanjang Kontrak hingga Cadangan Habis

Whats New
Menakar Peluang Investasi di Pasar Indonesia

Menakar Peluang Investasi di Pasar Indonesia

Whats New
Memanfaatkan Jasa Wilhen Cargo, Impor Barang dari China Jadi Mudah

Memanfaatkan Jasa Wilhen Cargo, Impor Barang dari China Jadi Mudah

Smartpreneur
IHSG Berakhir di Zona Hijau, Rupiah Naik 10 Poin

IHSG Berakhir di Zona Hijau, Rupiah Naik 10 Poin

Whats New
Laporan JobStreet: Indonesia Semakin Menarik sebagai Tujuan untuk Bekerja

Laporan JobStreet: Indonesia Semakin Menarik sebagai Tujuan untuk Bekerja

Work Smart
Waspada Modus Kejahatan Jelang Idul Adha, BSI Imbau Masyarakat Cek Saldo dan Ganti Password

Waspada Modus Kejahatan Jelang Idul Adha, BSI Imbau Masyarakat Cek Saldo dan Ganti Password

Whats New
Bapanas Ungkap Ada Transaksi Jual-Beli Kuota Impor Bawang Putih

Bapanas Ungkap Ada Transaksi Jual-Beli Kuota Impor Bawang Putih

Whats New
Kemendagri Minta Kepala Daerah Cek Harga-harga Komoditas yang Naik Jelang Idul Adha

Kemendagri Minta Kepala Daerah Cek Harga-harga Komoditas yang Naik Jelang Idul Adha

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi 2025 Hanya Dipatok di Kisaran 5 Persen, Sri Mulyani: Ini Ambisius, tapi Realistis..

Pertumbuhan Ekonomi 2025 Hanya Dipatok di Kisaran 5 Persen, Sri Mulyani: Ini Ambisius, tapi Realistis..

Whats New
Pemerintah 'Pelototi' Kenaikan Harga Bawang Merah, Cabai Merah, dan Gula Pasir

Pemerintah "Pelototi" Kenaikan Harga Bawang Merah, Cabai Merah, dan Gula Pasir

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com