Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

SYL Mundur dari Jabatan Mentan, Siapa Pengganti yang Tepat?

Kompas.com - 05/10/2023, 18:59 WIB
Yohana Artha Uly,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Syahrul Yasin Limpo (SYL) akan mundur dari jabatannya sebagai Menteri Pertanian (Mentan). Mundurnya SYL disebut-sebut buntut dari dugaan kasus korupsi di Kementerian Pertanian (Kementan) yang turut melibatkan namanya.

Pengamat Ekonomi Pertanian Universitas Lampung Bustanul Arifin pun mengungkapkan sosok yang dinilai tepat mengisi posisi Mentan saat ini.

Menurutnya, untuk waktu dekat baiknya posisi Mentan dijabat oleh menteri koordinator yang membawahi Kementan. Adapun dalam hal ini, Airlangga Hartarto yang merupakan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian.

Bustanul bilang, hal ini sama seperti yang pernah terjadi saat Johnny G Plate sebagai Menteri Komunikasi dan Informatika tersandung kasus korupsi, yang kemudian digantikan sementara oleh Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan Mahfud MD.

"Kalau sekarang Plt (Pelaksana Tugas) dulu deh, yaitu Plt Kementerian Koordinator yang berhak. Ingat waktu kasus sebelumnya Menkominfo kalau enggak salah, Plt-nya Pak Mahfud untuk sementara," ujarnya saat ditemui di kawasan Tebet, Jakarta, Kamis (5/10/2023).

Baca juga: Anak Buah Bocorkan Pesan Mentan SYL Usai Ngantor Lagi

Ia menuturkan, penempatan Airlangga sebagai Plt Mentan dirasa tepat karena mengetahui detail pekerjaan dan target-target Kementan. Hal ini sekaligus sebagai masa transisi sebelum akhirnya penunjukan Mentan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Menurut saya, 2 atau 3 bulan Pak Airlangga yang paling berhak, mau tidak mau kan. Setidaknya sampai tahun ini, dan program-program diteruskan," ujarnya.

"Baru kemudian diperbaiki, tahun depan sehingga mungkin Pak Presiden boleh mulai mencari sosok yang baru," imbuh Bustanul, yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Perhimpunan Ekonomi Pertanian Indonesia (Perhepi).

Baca juga: Mentan Terseret Isu Dugaan Korupsi, Bapanas: Waktu Kita Sekarang untuk Hand in Hand...

 


Sebelumnya, SYL datang ke Istana Kepresidenan untuk menyerahkan surat pengunduran diri sebagai Menteri Pertanian, Kamis (5/10/2023). Berdasarkan pantauan Kompas.com, SYL menuju kantor Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno.

"Saya sore hari ini datang meminta waktu Bapak Presiden dan diberi kesempatan melalui Mensesneg untuk menyampaikan usul dan surat pengunduran diri saya sebagai menteri," ujar Syahrul usai bertemu Pratikno, Kamis.

"Alasan saya mengundurkan diri adalah ada proses hukum yang saya hadapi dan saya harus siap menghadapi secara serius," tegasnya.

Meski demikian, dia meminta agar tidak ada stigma kepadanya atas kasus korupsi yang menyeret namanya. Syahrul juga meminta agar publik tidak menghakimi.

"Saya berharap jangan ada stigma maksudnya menghakimi saya dulu," tambah SYL.

Baca juga: Tiba di Kantor Kementan, Mentan SYL Berpamitan dengan Para Pegawai

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com