Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Tarik Tunai BCA Tanpa Kartu di Indomaret

Kompas.com - 12/05/2024, 20:41 WIB
Muhammad Idris

Penulis

KOMPAS.com - Cara tarik tunai BCA tanpa kartu di Indomaret bisa dibilang cukup mudah. Anda bisa mencairkan saldo rekening tabungan dengan hanya bermodal aplikasi BCA Mobile.

Mengutip laman resmi Bank BCA, transaksi nontunai cardless bisa dilakukan di jaringan minimarket seperti Indomaret. Tahapannya sama mudahnya dengan cara tarik uang di ATM BCA tanpa kartu.

Menarik saldo tabungan tanpa kartu sangat memudahkan kita saat berada di luar namun membutuhkan dana darurat, sementara kartu ATM tertinggal di rumah.

Baca juga: Info Lengkap Limit Tarik Tunai BCA Xpresi, Transfer, dan Saldo Minimum

Cara tarik tunai BCA tanpa kartu di Indomaret

Sebagai infomasi saja, minimal tarik tunai dana rekening BCA di Indomaret ditetapkan sebesar Rp 50.000 dan maksimalnya Rp 1 juta.

Sementara untuk kelipatan tarik tunai saldo rekening BCA di jaringan minimarket Indomaret yakni Rp 50.000.

Yang harus dipahami nasabah Bank BCA, ketentuan tari tunai tanpa kartu debit ini bisa berubah sewaktu-waktu sesuai dari kebijakan Indomaret dengan pihak Bank BCA.

Berikut tahapan cara tarik tunai BCA tanpa kartu di Indomaret:

  1. Buka aplikasi BCA Mobile dan masukkan kode akses m-BCA.
  2. Pilih menu "Cardless".
  3. Klik opsi "Tarik Tunai" dan pilih sumber dana.
  4. Pilih nominal penarikan, kemudian klik "OK".
  5. Untuk mendapatkan kode penarikan tanpa kartu, masukkan PIN m-BCA.
  6. Kunjungi Indomaret terdekat dan sampaikan ke kasir untuk melakukan tarik tunai tanpa kartu BCA.
  7. Sebutkan kode penarikan yang diperoleh dari m-BCA dan belanja minimal Rp 20.000 agar transaksi dapat diproses.
  8. Tunggu beberapa saat hingga kasir selesai memproses tarik tunai tanpa kartu BCA.

Baca juga: Info Lengkap Limit Tarik Tunai BCA Gold, Setor, dan Biaya Adminnya

Cara daftar BCA Mobile

Bagi Anda yang belum mengaktifkan m-banking BCA (BCA Mobile) jangan khawatir. Karena cara daftar dan aktivasi m-banking BCA bisa dilakukan dengan mudah. Simak tahapan-tahapannya berikut ini:

  1. Datang ke ATM BCA terdekat
  2. Lakukan registrasi mobile banking BCA dengan cara mendaftarkan nomor HP Anda.
  3. Masukkan kartu Paspor BCA, masukkan PIN, pilih “Transaksi Lainnya”
  4. Pilih menu “Daftar e-Banking”, lalu pilih “Mobile Banking”
  5. Baca klausul yang ditampilkan, jika setuju maka pilih “YA”, lalu masukkan nomor handphone mobile banking BCA yang ingin didaftarkan, lalu tekan “BENAR”
  6. Konfirmasi nomor handphone, tekan “YA”.
  7. Lalu input PIN m-BCA (6 digit angka), input PIN 1X lagi.
  8. Pada layar ATM akan muncul konfirmasi registrasi mobile banking BCA dan mesin ATM akan mencetak struk bukti registrasi.

Setelah registrasi di ATM BCA selesai, tahapan selanjutnya adalah cara daftar m-banking BCA lewat HP. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Unduh aplikasi BCA Mobile di Google PlayStore atau AppStore
  2. Lakukan aktivasi m-BCA
  3. Kemudian, buka aplikasi BCA Mobile dan klik menu “m-BCA”
  4. Baca Ketentuan m-BCA lalu pilih “Accept”
  5. Masukkan 16 angka nomor kartu ATM BCA
  6. Kirim SMS
  7. Buat Kode Akses BCA Mobile

Baca juga: Cara Tarik Tunai BCA di ATM dengan Kartu dan Tanpa Kartu

Sangat simpel sebenarnya cara tarik tunai BCA tanpa kartu di Indomaret.Muhammad Idris/Money.kompas.com Sangat simpel sebenarnya cara tarik tunai BCA tanpa kartu di Indomaret.

Seputar bank BCA

Agar BCA Mobile dapat digunakan bertransaksi finansial, nasabah harus melakukan aktivasi finansial. Cara aktivasi finansial BCA Mobile bisa dilakukan di kantor cabang BCA terdekat. Selain itu, cara aktivasi finansial m-BCA juga dapat dilakukan tanpa ke bank.

Bank BCA adalah singkatan dari Bank Central Asia, sebuah lembaga keuangan terkemuka di Indonesia. Didirikan pada tahun 1957, Bank BCA telah menjadi salah satu bank terbesar di Indonesia dan memiliki jaringan layanan yang luas di seluruh negeri.

Bank ini menyediakan berbagai layanan perbankan, termasuk tabungan, pinjaman, kartu kredit, investasi, dan layanan perbankan digital. Dikenal karena inovasinya dalam teknologi perbankan dan layanan pelanggan yang unggul, Bank BCA telah menjadi salah satu pilihan utama bagi banyak nasabah di Indonesia.

Layanan cara tarik tunai BCA tanpa kartu di Indomaret dan cara tarik uang di ATM BCA tanpa kartu tentu sangat memudahkan nasabah saat berbelanja.

Baca juga: Info Limit Tarik Tunai BCA Platinum di ATM dan Biaya Adminnya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com