Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Idul Adha Kian Dekat, Impor Sapi dan Kambing Melonjak

Deputi Bidang Neraca dan Analisis Statistik BPS, Moh. Edy Mahmud mengatakan, nilai impor sapi pada Mei lalu mencapai 36,99 juta dollar AS. Nilai ini meningkat 4,42 persen dari bulan sebelumnya.

"Nilai impor sapi hidup dengan kode HS 0102 itu sebesar 36,99 juta dollar AS," kata dia, dalam konferensi pers, Kamis (15/6/2023).

Sementara itu, kenaikkan impor yang lebih tinggi terjadi pada komoditas kambing atau domba hidup. Edy bilang, nilai impor kambing atau domba hidup mencapai 129.930 dollar AS pada Mei lalu.

Padahal, pada bulan sebelumnya BPS tidak mencatat adanya impor hewan dengan kode HS 0104 itu.

"Untuk kambing atau domba kita catat kode HS 0104 itu sebesar 129.930 dollar AS," ujarnya.

Adapun impor hewan-hewan yang identik dengan momen Idul Adha itu seluruhnya dilakukan oleh Australia.

Sebagai informasi, merujuk pada Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2023, Hari Raya Idul Adha jatuh pada 29 Juni 2023.

Namun demikian, penetapan resmi akan diumumkan melalui sidang isbat yang akan digelar pada 18 Juni mendatang.

https://money.kompas.com/read/2023/06/15/143500726/idul-adha-kian-dekat-impor-sapi-dan-kambing-melonjak

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke