Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Perkuat Layanan Digital, Bank Mandiri Tambah Fitur dan Perluas Jaringan Livin'

Direktur Jaringan & Retail Banking Bank Mandiri Aquarius Rudianto mengatakan, saat ini tercatat hampir 3.000 merchant biller terkoneksi dengan Livin’ by Mandiri yang tersebar di seluruh Indonesia.

Dari segi optimalisasi layanan, Livin’ by Mandiri sudah memiliki lebih dari 70 fitur baru atau dengan rata-rata dua hingga 3 fitur baru perbulan. Aquarius menyebutkan, jumlah layanan itu menjadi yang tertinggi dibanding bank digital maupun konvensional lainnya di Indonesia.

"Bank Mandiri selalu tanggap terhadap perkembangan kebutuhan nasabah akan solusi perbankan maupun gaya hidup. Sehingga kehadiran Livin’ by Mandiri dapat secara langsung mampu memudahkan keseharian nasabah," tutur dia dalam keterangannya, Selasa (25/7/2023).

Dengan berbagai perluasan dan optimalisasi layanan yang telah dilakukan, bank pelat merah itu mencatat adanya pertumbuhan jumlah transaksi. Hingga Juni 2023 Livin’ by Mandiri sudah mengelola lebih dari 1,3 miliar transaksi dengan total nilai mencapai Rp 1.500 triliun atau naik 65 persen secara year on year (yoy).

"Sementara itu, sampai dengan pertengahan tahun 2023 aplikasi super andalan Bank Mandiri ini telah diunduh lebih dari 28 juta kali, meningkat 70 persen secara yoy," kata Aquarius.

Lebih lanjut ia bilang, Bank Mandiri masih akan menambah fitur pada aplikasi andalannya. Salah satunya melalui fitur pengajuan Pinjaman Serbaguna langsung dari Livin’ by Mandiri.

Selain itu, Livin’ by Mandiri juga memungkinkan nasabah untuk memilih sumber dana ketika melakukan transaksi dengan QRIS. Selanjutnya, nasabah juga dapat melakukan cicilan langsung melalui Livin’ by Mandiri.

“Dalam waktu dekat, kami akan meluncurkan fitur Buy Now Pay Later untuk memperluas ekosistem digital lending dan membantu pengelolaan cash flow nasabah,” tutur Aquarius.

Berbagai inovasi yang dilakukan tersebut membuat Bank Mandiri mendapatkan penghargaan dari Asian Banking & Finance (ABF) Retail Banking Awards 2023 sebagai pemenang dalam kategori Mobile Banking & Payment Initiative of the Year. Selain itu, Bank Mandiri juga meraih gelar The New Consumer Lending Product of the Year versi ABF.

“Prestasi ini menjadi penyemangat bagi kami untuk terus meningkatkan layanan serta menjadi momentum untuk terus aktif dalam berinovasi dan menghadirkan solusi finansial yang terbaik kepada masyarakat,” ucap Aquarius.

https://money.kompas.com/read/2023/07/25/200500526/perkuat-layanan-digital-bank-mandiri-tambah-fitur-dan-perluas-jaringan-livin-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke