Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Harga Beras Operasi Pasar Naik Jadi Rp 10.900 Per Kilogram

Kepala Bapanas Arief Prasetyo Adi mengatakan, kebijakan ini dilakukan sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan harapan untuk meningkatkan gairah petani untuk menanam padi.

“Pemerintah atas arahan Bapak Presiden menaikan harga beras kurang lebih 20 persen. Dengan menaikkan harga beras 20 persen, Pak Presiden mengharapkan petani dapat merasakan gairah untuk menanam padi,” ujar Arief saat mengunjungi Lotte Mart di Jakarta Timur, Jumat (8/9/2023).

Arief mengatakan, penyesuaian ini dilakukan sejak 1 September 2023.

Namun dia mengaku, sebenarnya pihaknya sudah lama ingin menyesuaikan harga beras SPHP lantaran adanya kenaikan biaya produksi sejak akhir tahun lalu.

Hal itu lantaran adanya kenaikan harga pokok produsi beras mulai dari harga sewa lahan, harga benih, harga pupuk dan, kenaikan BBM pada September-Oktober tahun lalu.

Bahkan pihaknya telah menyiapkan aturan Badan Pangan mengenai penyesuaian SPHP. Namun, Presiden Jokowi secara khusus meminta agar penyesuaian harga tidak langsung dilakukan. Dengan pertimbangan, saat itu harga beras di tingkat konsumen masih mahal.

“Yang dilakukan pemerintah waktu itu menaikkan harga Gabah Kering Panen (GKP) menjadi Rp 5.000 artinya pembelian Bulog Rp 5.000. Kemudian harga beli (beras) Rp 8.300 dinaikkan menjadi Rp 9.950. Tapi, Bapak Presiden sampaikan nanti ya, supaya penyesuaian belakangan dulu,” jelas Arief.

Arief menambahkan, penyesuaian harga beras operasi pasar kualitas premium harga medium tersebut, dilakukan berdasarkan pada harga GKP yang saat ini telah menyentuh harga berkisar Rp 6.500 hingga Rp 7.300 per kilogram.

“Hari ini agak sulit mencari beras medium Rp 10.900, kenapa? Karena harga GKP rata-rata di atas Rp 6.500, ada yang Rp 7.000 ada yang Rp 7.300. Sehingga, Bapak Presiden memerintahkan langsung dalam ratas tentunya kepada Badan Pangan Nasional, Dirut Bulog untuk mulai melepas cadangan pangan pemerintah," pungkasnya.

https://money.kompas.com/read/2023/09/08/170402126/harga-beras-operasi-pasar-naik-jadi-rp-10900-per-kilogram

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke