Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dorong Pertumbuhan RNTH, BEI Luncurkan Ragam Instrumen Investasi Baru

JAKARTA, KOMPAS.com – Untuk mendorong pertumbuhan rata-rata nilai transaksi harian (RNTH), Bursa Efek Indonesia (BEI) bakal merilis dan memperkenalkan instrumen investasi baru di pasar modal.

Pada perdagangan pekan lalu (11 September sampai 15 September 2023), RNTH mengalami kenaikan 34,9 persen menjadi Rp 13,44 triliun dari Rp 9,96 triliun pada pekan sebelumnya.

"Upaya untuk meningkatkan RNTH, upaya untuk meningkatkan investornya aktif, semua upaya yang bisa kita lakukan akan kita lakukan. Misalnya, apakah perlu ada produk baru, itu juga kita kaji,” kata Direktur Pengembangan Bursa Efek Indonesia (BEI) Jeffrey Hendrik di Jakarta, Senin (18/9/2023).

Dia mengatakan, tahun lalu pihaknya telah meluncurkan structure warrant atau waran terstruktur. Waran terstruktur merupakan produk investasi yang memungkinkan trader mendapatkan eksposur saham dengan modal yang lebih kecil.

BEI juga berencana meluncurkan instrumen investasi lainnya, seperti single stock futures. Single stock futures merupakan transaksi berbentuk kontrak berjangka, yang rencananya akan diluncurkan menunggu momentum pasar.“

Nanti, peluncuran single stock futures, kalau momentum marketnya sudah cukup baik,” jelas dia.

Jeffrey mengatakan, saat ini pihaknya tengah melakukan review mengenai aturan-aturan instrumen investasi baru.

Hal ini mengingat pasar yang sangat dinamis, dengan kebutuhan investasi yang terus berubah mengikuti perkembangan zaman.

"Aturan tetap kita review. Karena pasar yang dinamis, investor kebutuhannya juga terus berubah, dan kita akan pantau terus. Tentunya, kita juga akan terus lakukan edukasi, dan literasi,” tambah dia.


Di sisi lain, melihat pergerakan IHSG yang saat ini sudah beegerak pada level 7.000-an, Jefferey mengatakan hal tersebut merupakan cerminan kondisi pasar saat ini. Di mana, para investor optimis dengan kondisi ekonomi di masa depan.

Menurut Jeffrey, IHSG adalah cerminan dari optimisme atau kesediaan investor untuk membayar nilai tertentu dari akumulasi saham itu.

"Jadi, memang itu ekspektasi dari investor. Bursa tentunya tidak berperan dalam menentukan indeks itu mau kemana. Itu murni adalah market,” tegas dia.

https://money.kompas.com/read/2023/09/19/103618926/dorong-pertumbuhan-rnth-bei-luncurkan-ragam-instrumen-investasi-baru

Terkini Lainnya

Harga Bahan Pokok Minggu 23 Juni 2024, Harga Daging Ayam Ras Naik, Cabai Merah Keriting Turun

Harga Bahan Pokok Minggu 23 Juni 2024, Harga Daging Ayam Ras Naik, Cabai Merah Keriting Turun

Whats New
Pendaftaran Lowongan Kerja PT KAI Dibuka, Ini Linknya

Pendaftaran Lowongan Kerja PT KAI Dibuka, Ini Linknya

Whats New
Harga Emas Antam Naik Rp 13.000 Per Gram Selama Sepekan

Harga Emas Antam Naik Rp 13.000 Per Gram Selama Sepekan

Whats New
Tanri Abeng, Mantan Menteri BUMN Berjuluk 'Manajer Rp 1 Miliar', Meninggal Dunia di Usia 83 Tahun

Tanri Abeng, Mantan Menteri BUMN Berjuluk "Manajer Rp 1 Miliar", Meninggal Dunia di Usia 83 Tahun

Whats New
[POPULER MONEY] Penerbangan Garuda Terdampak Gangguan Sistem Imigrasi | Kecerdasan AI Akan 10.000 Kali Lebih Pintar dari Manusia

[POPULER MONEY] Penerbangan Garuda Terdampak Gangguan Sistem Imigrasi | Kecerdasan AI Akan 10.000 Kali Lebih Pintar dari Manusia

Whats New
Cara Bayar Iuran BPJS Kesehatan Pakai Virtual Account Bank Muamalat

Cara Bayar Iuran BPJS Kesehatan Pakai Virtual Account Bank Muamalat

Spend Smart
Cara Mudah Transfer BTN ke GoPay via ATM dan Mobile Banking

Cara Mudah Transfer BTN ke GoPay via ATM dan Mobile Banking

Spend Smart
Penasaran Berapa Gaji Lurah PNS di DKI Jakarta?

Penasaran Berapa Gaji Lurah PNS di DKI Jakarta?

Earn Smart
Cara Daftar dan Aktivasi Bima Mobile lewat HP

Cara Daftar dan Aktivasi Bima Mobile lewat HP

Whats New
Menko Airlangga Tepis Isu Defisit APBN Lampaui 3 Persen

Menko Airlangga Tepis Isu Defisit APBN Lampaui 3 Persen

Whats New
Contoh Surat Jual Beli Tanah Bermeterai

Contoh Surat Jual Beli Tanah Bermeterai

Whats New
Catat, 10 Tips agar Cepat Mendapat Pekerjaan Setelah Lulus Kuliah

Catat, 10 Tips agar Cepat Mendapat Pekerjaan Setelah Lulus Kuliah

Work Smart
AHY Sebut Tanah Bersertifikat Punya Nilai Ekonomi Lebih Tinggi

AHY Sebut Tanah Bersertifikat Punya Nilai Ekonomi Lebih Tinggi

Whats New
Bangun Ekosistem Keuangan Syariah, BSI Gelontorkan Pembiayaan Rp 1,8 Triliun ke 3 Sektor

Bangun Ekosistem Keuangan Syariah, BSI Gelontorkan Pembiayaan Rp 1,8 Triliun ke 3 Sektor

Whats New
Cara Mengurus Buku Tabungan BRI Hilang dan Persyaratannya

Cara Mengurus Buku Tabungan BRI Hilang dan Persyaratannya

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke