Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Link dan Cara Cek Hasil SKD CPNS 2023

Untuk diketahui, ada 14 kementerian/lembaga yang membuka lowongan CPNS tahun ini, di mana formasi CPNS hanya dialokasikan di instansi pusat dan tak ada alokasi formasi CPNS di instansi daerah.

Nantinya, peserta yang lolos passing grade atau nilai ambang batas SKD CPNS dan masuk dalam perangkingan berhak mengikuti seleksi kompetensi bidang (SKB).

Lantas, bagaimana cara cek hasil SKD CPNS 2023?

Cara cek hasil SKD CPNS 2023

1. Laman SSCASN

Langkah-langkah pengecekan hasil administrasi CPNS 2023 melalui laman SSCASN sebagai berikut:

  • Akses laman https://sscasn.bkn.go.id
  • Klik menu “SSCASN” di pojok kanan atas, lalu klik “Masuk”
  • Login dengan NIK dan password yang sudah didaftarkan
  • Jika pelamar CPNS 2023 dinyatakan lolos seleksi administrasi, maka otomatis memunculkan pesan yang menyatakan kelulusan pelamar.

Nantinya sistem akan memunculkan tombol Ajukan Sanggah bagi peserta yang tidak lolos SKD CPNS. Sanggahan bisa diajukan dalam waktu 3 hari setelah pengumuman SKD CPNS melalui akun masing-masing.

2. Laman resmi instansi

Selain melalui laman resmi SSCASN, hasil SKD CPNS 2023 juga akan diumumkan lewat kanal resmi instansi masing-masing.

Untuk itu, pelamar diimbau memantau laman resmi instansi yang dilamar untuk memantau pengumuman hasil SKD CPNS 2023.

Daftar link cek hasil SKD CPNS 2023 di semua kementerian/lembaga bisa diakses di sini: Link Cek Hasil SKD CPNS 2023.

Demikian ulasan mengenai cara cek hasil SKD CPNS 2023 di semua kementerian/lembaga yang membuka lowongan tahun ini.

https://money.kompas.com/read/2023/11/24/081819726/link-dan-cara-cek-hasil-skd-cpns-2023

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke