Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pemilu Diperkirakan Satu Putaran, Ini Cara Tepat Atur Portofolio Investasi

TANGERANG, KOMPAS.com - Pemilu 2024 yang diperkirakan akan berlangsung satu putaran dinilai membawa angin segar pada iklim investasi di Tanah Air.

EVP Wealth Management BCA Indrawan B mengatakan, hal ini memberikan kepastian bagi para investor untuk mulai kembali lagi berinvestasi, setelah sebelumnya wait and see.

“Kemarin kan kita ada launching ORI025, sampai dengan hari sebelum pemilu 14 Februari 2024, penjualan kita itu biasa saja. Enggak sampai meledak banget, tapi selesai Pemilu, dan hasilnya diperkirakan satu putaran, itu lonjakannya lumayan jauh,” ujar Indrawan acara BCA Expoversary 2024, di ICE - BSD, Kamis (29/2/2024).

“Jadi kalau kita lihat, di bisnis kita juga mulai bergerak,” tambah dia.

Indrawan mengatakan, sejauh ini minat investor cukup tinggi. Ini terlihat dari jumlah transaksi yang dilakukan pada hari pertama BCA Expoversary 2024 yang mencapai 40 hingga 50 transaksi.

“Sampai jam 3 (sore) itu cukup lumayan sudah ada 40 sampai 50 transaksi, dan nominalnya lumayan juga, 10 persen ada dari target kita tahun ini,” jelasnya.

Indrawan mengatakan, lewat acara ini pihaknya ingin lebih meningkatkan branding investasi BCA yang selama ini dinilai hanya merupakan transaction bank, dan bukan investment bank.

“Nasabah melihat kita sebagai transaction bank. Jadi, kita perlu ikut dalam event -event, bahkan nanti kita akan ada event khusus wealth,” ujar dia.

“Mungkin kalau bicara kontribusi secara nilai terhadap total target setahun kita enggak besar, tapi kita lebih ke branding, dan menunjukkan bahwa kita juga merupakan investment bank,” tambahnya.

Sebagai informasi jumlah nasabah prioritas BCA per Desember 2023 sekitar 20.000 nasabah atau sangat kecil dibandingkan dengan jumlah nasabah keseluruhan.

“(Nasabah) High net worth di BCA itu sekitar 20.000-an nasabah, per akhir Desember 2023 dari total 30 juta,” jelasnya.

Namun tidak semua nasabah kaya atau total kekayaan diatas Rp 5 miliar masuk menjadi nasabah Solitaire dan Prioritas. Karena, prinsipnya adalah by invitation.

Adapun kelompok usia nasabah dengan high net worth adalah 45 tahun keatas atau baby boomers dengan porsi 80 persen dari total nasabah kaya BCA.

Indrawan mengatakan, para nasabah kaya itu memiliki personal banker pribadi yang mengelola aset mereka yang akan meng-encourage nasabah-nasabah tersebut untuk melakukan investasi lewat fitur Welma.

https://money.kompas.com/read/2024/02/29/190412226/pemilu-diperkirakan-satu-putaran-ini-cara-tepat-atur-portofolio-investasi

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke