Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Per Hari Ini, KA Gaya Baru Malam Selatan Beroperasi dengan Kereta Ekonomi New Generation

Adapun untuk KA Gaya Baru Malam Selatan relasi Surabaya Gubeng-Pasar Senen, akan menggunakan rangkaian Kereta Ekonomi New Generation pada besok, Jumat 15 Maret 2024.

KA Gaya Baru Malam Selatan relasi Pasar Senen–Surabaya Gubeng memiliki jadwal keberangkatan dari Stasiun Pasar Senen pukul 11.00 WIB dan tiba di Surabaya Gubeng pukul 00.13 WIB.

Sementara itu, untuk relasi Surabaya Gubeng–Pasarsenen, berangkat dari Surabaya Gubeng pukul 12.00 WIB dan tiba di Pasar Senen pukul 01.23 WIB.

Dilansir dari laman resmi PT Kereta Api Indonesia (KAI), dengan dioperasikannya kereta ekonomi terbaru, maka stamformasi KA Gaya Baru Malam Selatan menjadi 2 kereta eksekutif, 5 kereta ekonomi new generation, 1 kereta makan, 1 kereta pembangkit, dan 1 kereta bagasi.

"Peningkatan pelayanan pada KA kelas ekonomi ini adalah sebagai wujud komitmen KAI dalam mendengarkan kebutuhan dan masukan dari para pelanggan, untuk dapat terus meningkatkan pelayanan dan customer experience. Sehingga tetap relevan dengan perkembangan zaman,” kata VP Public Relations KAI Joni Martinus dalam keterangan tertulis yang dikutip Kompas.com, Rabu (!4/3/2024).

Joni menyampaikan, pihaknya berkomitmen akan terus beradaptasi memenuhi harapan masyarakat untuk meningkatkan kenyamanan pada kereta ekonomi.

Pembaruan kereta ekonomi new generation

Joni menjelaskan, kereta ekonomi sebelumnya memiliki kapasitas 106 tempat duduk dengan formasi 3-2, sandaran tegak lurus, dan saling berhadapan.

Secara bertahap, lanjut dia, kereta ekonomi tersebut diganti menjadi berkapasitas 80 tempat duduk dengan formasi 2-2 berhadapan atau tidak berhadapan.

Saat ini, telah dilakukan inovasi terbaru dengan menghadirkan kereta ekonomi new generation, di mana jumlah tempat duduk menjadi 72 kursi, sehingga leg room-nya menjadi lebih luas.

Selain itu, jenis kursi sudah menggunakan tipe captain seat yang bisa diatur kemiringannya (reclining) dan bisa disesuaikan searah laju KA maupun berhadapan (revolving).

Pembaruan juga dilakukan pada interior kereta dengan ditambahkan Public Information Display System (PIDS) yang menampilkan jam dan suhu.

Interior kereta ekonomi telah dimodifikasi mirip dengan kereta eksekutif, seperti bentuk bagasi dan nuansa interior yang lebih cerah.

Modifikasi juga dilakukan pada toilet, dengan nuansa baru dan menggunakan toilet duduk, serta tersedia tempat ibadah di kereta restorasi.

Sebagai informasi, kereta ekonomi new generation merupakan hasil modifikasi yang dilakukan di Balai Yasa Manggarai, tempat perawatan sarana perkeretaapian milik KAI yang berlokasi di Manggarai, Jakarta Selatan.

Sebelumnya, KAI telah meluncurkan Kereta Ekonomi New Generation pada KA Jayabaya relasi Pasarsenen–Malang (pulang pergi) pada 26 September 2023.

Di tahun ini, PT KAI menargetkan sebanyak 60 kereta ekonomi jenis long seat berhadapan tegak lurus, menjadi ekonomi modifikasi new generation. Serta 52 kereta lainnya di tahun 2025.

"KAI akan terus memperbanyak modifikasi kereta sehingga semakin banyak sarana kereta api yang ditingkatkan kenyamanannya. Harapannya, minat masyarakat semakin besar untuk menggunakan transportasi massal kereta api yang aman, nyaman, selamat, dan tepat waktu,” pungkas Joni.

https://money.kompas.com/read/2024/03/14/075159526/per-hari-ini-ka-gaya-baru-malam-selatan-beroperasi-dengan-kereta-ekonomi-new

Terkini Lainnya

Transaksi Tol Nirsentuh MLFF adalah Apa? Ini Penjelasannya

Transaksi Tol Nirsentuh MLFF adalah Apa? Ini Penjelasannya

Whats New
Kemenperin Klarifikasi Soal Pertek Bahan Peledak Milik PT Pindad yang Tertahan di Pelabuhan

Kemenperin Klarifikasi Soal Pertek Bahan Peledak Milik PT Pindad yang Tertahan di Pelabuhan

Whats New
Capai Target Penjualan, PT Noop Siap Luncurkan Inovasi Terbaru “NOOP 2.0” pada Kuartal III-2024

Capai Target Penjualan, PT Noop Siap Luncurkan Inovasi Terbaru “NOOP 2.0” pada Kuartal III-2024

Whats New
Cara Cek Tagihan Listrik di PLN Mobile

Cara Cek Tagihan Listrik di PLN Mobile

Work Smart
Jokowi: Kita Harus Aktif Ambil Alih Kembali Aset Strategis Bangsa...

Jokowi: Kita Harus Aktif Ambil Alih Kembali Aset Strategis Bangsa...

Whats New
Cara Buka Rekening BCA di Kantor Cabang dan Syaratnya

Cara Buka Rekening BCA di Kantor Cabang dan Syaratnya

Whats New
Sido Muncul Rayakan Hari Jamu Nasional Bersama 100 Pedagang Jamu di Semarang

Sido Muncul Rayakan Hari Jamu Nasional Bersama 100 Pedagang Jamu di Semarang

BrandzView
Syarat dan Cara Gadai BPKB Motor di Pegadaian, Pengajuan Bisa lewat HP

Syarat dan Cara Gadai BPKB Motor di Pegadaian, Pengajuan Bisa lewat HP

Spend Smart
Adaro Minerals Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan SMA-S2, Cek Posisi dan Syaratnya

Adaro Minerals Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan SMA-S2, Cek Posisi dan Syaratnya

Work Smart
Tambah Armada Penerbangan Haji, Garuda Indonesia Operasikan Airbus 340-300

Tambah Armada Penerbangan Haji, Garuda Indonesia Operasikan Airbus 340-300

Whats New
Cara Cek Mutasi Rekening BRI, BCA, BNI, dan Mandiri lewat HP

Cara Cek Mutasi Rekening BRI, BCA, BNI, dan Mandiri lewat HP

Spend Smart
Pembiayaan Hijau, HSBC Gelontorkan 30 Juta Dollar AS ke eFishery

Pembiayaan Hijau, HSBC Gelontorkan 30 Juta Dollar AS ke eFishery

Whats New
Pemerintah Perpanjang Lagi Relaksasi HET Beras Premium

Pemerintah Perpanjang Lagi Relaksasi HET Beras Premium

Whats New
Soal HET Beras Premium, Pengamat: Kalau Dikembalikan ke Semula kayaknya Enggak Mungkin...

Soal HET Beras Premium, Pengamat: Kalau Dikembalikan ke Semula kayaknya Enggak Mungkin...

Whats New
Pembangunan Kereta Bawah Tanah di Bali, KPPU Ingatkan Pj Gubernur Bali untuk Jaga Persaingan Usaha

Pembangunan Kereta Bawah Tanah di Bali, KPPU Ingatkan Pj Gubernur Bali untuk Jaga Persaingan Usaha

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke