Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Regional Ikut Kebakaran

Kompas.com - 05/09/2008, 09:19 WIB

JAKARTA, JUMAT - Aura negatif masih memayungi pasar saham regional seiring anjloknya Wall Street AS. Mayoritas indeks bursa kawasan Asia Pasifik pada perdagangan Jumat (5/9) pagi berkubang di zona merah.

Di Hong Kong, indeks Hang Seng dibuka melorot 555,61 poin (2,72 persen) ke posisi 19.833,87. Demikian saham-saham di bursa efek Tokyo, Jepang, indeks Nikkei225 sesi pagi ditutup anjlok 319,05 poin (2,54 persen) ke level 12.238,61.

Hal serupa juga terjadi pada indeks-indeks regional lainnya. Sampai berita ini diturunkan indeks All Ordinaries Australia melemah 2,19 persen. Indeks Tertimbang Taiwan turun 1,78 persen, indeks Kospi Korsel merosot 1,17 persen, serta indeks Strait Times Singapura menyusut 1,95 persen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com