Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perbankan Susah Kucurkan Kredit, Pengembang Putar Otak

Kompas.com - 08/05/2009, 13:21 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Suku bunga pinjaman yang sempat melambung karena krisis keuangan global, membuat pasar properti mengalami penurunan. Kondisi tersebut semakin sulit karena perbankan mulai selektif mengucurkan kredit.

Karena itu, sejumlah pengembang mulai mencari celah lain untuk menyiasati kondisi tersebut. Pengembang PT Ciputra Residence, misalnya, menawarkan pembayaran secara tunai bertahap (in house) dengan cicilan ringan.

"Sejak awal tahun, kondisi sulit sekali. Banyak konsumen mengeluh permohonan kreditnya ditolak bank. Karena itu, kami menawarkan solusi," kata Sales Executive PT Ciputra Residence Tari, saat ditemui di Real Estate Indonesia (REI) Expo, di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Jumat (8/5).

Ia memaparkan, dengan pembayaran in house, konsumen melakukan pembayaran tunai secara bertahap yang dapat diangsur sebanyak 24 kali. Untuk pembayaran pertama bervariasi, antara 10-25 persen. Sedangkan sisa pembayaran dikenakan bunga ringan sekitar 7,9 persen.

"Kalau in house tidak perlu slip gaji, tidak perlu disurvei. Hanya perlu bayar uang muka dan cicilan dapat dicicil sebanyak 24 kali," jelasnya. Ia mengaku, jenis pembayaran ini mampu menggaet banyak pembeli karena memberi kemudahan.

Selama pameran REI Expo 2009 ini, kata Tari, pihaknya juga menawarkan diskon tambahan sebesar Rp 2 juta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com