Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

25 Proyek Listrik Swasta Dilanjutkan

Kompas.com - 04/06/2010, 21:29 WIB

"Ini merupakan pelajaran berharga bagi kita semua jangan sampai tender yang akan datang bermasalah lagi. Jangan sampai ujung-ujungnya IPP terkendala lagi," ujar Dahlan.

Dikatakan Yopie Hidayat, kasus proyek listrik bermasalah terjadi saat pemerintah melakukan tenderkan proyek listrik 10.000 MW tahap pertama menjelang akhir masa Kabinet Indonesia Bersatu pertama.

"Saat itu pelaksanaan tender sudah selesai, dan ada 65 IPP untuk melaksanakan proyek pembangkit listrik yang nanti akan dibeli oleh PLN. Akan tetapi, pada perkembangannya ke 65 IPP tersebut tidak dapat melanjutkan proyek pembangkit listrik, yang sebab utamanya tidak ada lagi kesesuaian harga karena pada saat tender harga yang ditawarkan terlalu murah," kata Yopie.

Sekali pun para pemenang tender sudah memenangkan tender, akan tetapi perusahaan menyerah jika tetap membangun proyek tersebut sesuai harga tender yang lama.

"Akhirnya, mereka tidak sanggup dan menghentikan proyek, Sebab, sejumlah harga seperti besi naik karena adanya krisis pada tahun 2008. Namun, dengan diputuskannya sejumlah IPP untuk melakukan negosiasi ulang, maka diharapkan kepada perusahaan bisa segera menyetujui kontrak ulang pada akhir Juli dan Agustus mendatang," demikian Yopie.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com