Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pasar Saham Asia Kembali Terpukul

Kompas.com - 04/10/2011, 09:32 WIB
Anastasia Joice

Penulis

SINGAPURA, KOMPAS.com — Pasar saham Asia kembali bertumbangan pada perdagangan Selasa (4/9/2011). Kekhawatiran tentang utang Yunani dan kemungkinan perekonomian global memasuki resesi membuat investor semakin menjauhi saham.

Indeks Kospi Korea yang kemarin libur dibuka langsung jeblok 5 persen. Mata uang di kawasan, termasuk won Korea dan dollar Australia, melemah hingga ke titik terendah baru dalam tahun 2011 ini.

Di AS, indeks Dow Jones ditutup melemah 2,36 persen dan membukukan level terendah dalam tahun ini. "Baik sentimen bisnis maupun pasar finansial saat ini berada pada titik balik. Para investor bertanya-tanya apakah dalam jangka pendek ini akan terjadi perbalikan positif seperti pada tahun 2010 atau masa berbahaya seperti tahun 2008," demikian disampaikan Barclays Capital kepada para nasabahnya.

Indeks Nikkei Jepang pada awal perdagangan turun 1,8 persen, Kospi Korea turun 5,3 persen. Tekanan pada bursa Korea mencerminkan perekonomian setempat yang terkena dampak pasar ekspornya. Aktivitas manufaktur Korea terkontraksi, pertanda ada penunan order.

"Kondisi Yunani masih menjadi penggerak pasar pada saat ini, para pelaku pasar terus khawatir," ujar Chri Gore, analis pada GoMarket, di Melbourne. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com