Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indeks Dibuka Turun, Bergerak Variatif

Kompas.com - 23/08/2012, 10:30 WIB
Robertus Benny Dwi Koestanto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Indeks Harga Saham Gabungan dibuka melemah pascalibur Lebaran, Kamis (23/8/2012). Indeks turun tipis 9,094 poin atau sekitar 0,22 persen ke level 4.151,414. Indeks LQ45 dibuka menipis 1,751 poin atau sekitar 0,24 persen ke level 716,818. Indeks bergerak variatif.

Memasuki lima menit perdagangan, aksi beli terlihat. Indeks menguat 2,022 poin (0,05 persen) ke level 4.162,510. Bursa global sepanjang libur lebaran kemarin relatif melemah tipis.

Menurut riset Samuel Sekuritas Indonesia, pelemahan bursa global seiring koreksi signifikan yang terjadi pada perdagangan kemarin memfaktorkan sentimen negatif dari rilis data defisit perdagangan Jepang yang mencapai level tertinggi di bulan Juli akibat perlambatan ekspor ke Uni Eropa dan China.

Pergerakan variatif dengan kecenderungan menguat juga terjadi di bursa regional Asia pagi ini. Ini seiring spekulasi The Fed akan meluncurkan stimulus baru di FOMC September mendatang mengkompensasi sentimen negatif dari masih menggantungnya keputusan atas penambahan nilai bail-out untuk Yunani. Indeks Nikkei 225 turun 8,21 poin (0,09 persen) ke level 9.123,53.

Indeks Komposit Shanghai menguat 6,28 poin (0,30 persen) ke level 2.113,99. Indeks Hang Seng menguat 175,86 poin (0,88 persen) ke level 20.063,64. Indeks Straits Times naik 16,50 poin (0,54 persen) ke level 3.065,97.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com