Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Investor Domestik Borong Saham, IHSG Naik

Kompas.com - 31/08/2012, 17:43 WIB
Robertus Benny Dwi Koestanto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Mengalami perdagangan dalam rentang lebar dan sempat meninggalkan level 4.000, Indeks Harga Saham Gabungan akhirnya ditutup naik, Jumat (31/8/2012).

Investor domestik memborong saham-saham yang sudah terpangkas, di saat investor asing menarik modalnya.

Pada perdagangan hari ini, IHSG ditutup naik 34 poin (0,86 persen) ke level 4.060,33 dengan jumlah transaksi sebanyak 7,4 juta lot atau setara Rp 5,05 triliun.

Seluruh sektor saham pada perdagangan hari ini naik, kecuali sektor aneka industry (-0,26 persen) dan trade(-0,79 persen). Tercatat sebanyak 162 saham menguat, 66 saham melemah, 95 saham tidak mengalami perubahan dan 137 saham tidak diperdagangkan sama sekali.

IHSG dibuka turun 21,202 poin (0,53 persen) ke level 4.004,301. Indeks LQ45 melemah 5,714 poin (0,83 persen) ke level 683,035. Tekanan semakin dalam ketika beberapa menit perdagangan berlangsung.

Indeks melorot, turun 29,009 poin (0,72 persen) ke level 3.996,574 ketika perdagangan memasuki menit kelima.

Indeks jeblok ke level 3983,991 atau turun 41 poin (1,03 persen) ketika memasuki 15 menit perdagangan berlangsung. Saham-saham yang menempati top gainers adalah BMRI(+4,70 persen), EXCL(+7,46 persen), INTP(+4,65 persen), BBRI(+1,46 persen), dan UNVR(+0,93 persen).

Sementara saham-saham yang menempati top losers yakni UNTR(-5,2 persen), ASII(-0,74 persen), BBCA(-0,64 persen), LSIP(-6,8 persen) dan BNII(-3,45 persen).

Investor asing tercatat melakukan pembelian (net sell) di pasar reguler sebesar Rp 852,08 miliar dengan saham yang paling banyak dijual antara lain UNTR, ASII, BBRI, LSIP, dan SMGR.

Pelepasan modal itu terjadi di tengah spekulasi mengenai ada tidaknya program stimulus baru di Amerika Serikat. Mata uang rupiah terapresiasi ke level 9.572 per dollar AS. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com