Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waspadai Angin Kencang Tiga Hari ke Depan

Kompas.com - 10/01/2013, 19:56 WIB
Andy Riza Hidayat

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Angin kencang mulai terjadi di wilayah Jakarta, Kamis (10/1/2013). Fenomena alam disertai hujan lebat ini akan terjadi sampai tiga hari ke depan.

Penyebabnya adanya peningkatan intensitas siklon tropis di Samudra Hindia dari barat daya Sumatera dan selatan Nusa Tenggara Barat. Kejadian ini menimbulkan gangguan cuaca untuk beberapa hari ke depan.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah DKI Jakarta Arfan Arkilie meminta warga agar mewaspadai fenomena cuaca ekstrem ini.

"Kami meminta agar ketika angin kencang warga tidak berlindung di bawah pohon rapuh dan papan reklame. Ini untuk menghindari terjadinya musibah pohon tumbang atau papan reklame roboh," kata Arfan.

Peristiwa ini, tutur Arfan, sudah mulai terjadi pada Kamis sore di sekitar Jakarta. Laporan yang masuk kepadanya, sejumlah pohon tumbang di beberapa tempat. "Kami masih memantau berapa jumlahnya," kata Arfan.

Di Jakarta Barat, papan reklame dan pohon tumbang menewaskan dua warga. Peristiwa ini terjadi saat angin kencang berembus di wilayah itu.

Perkiraan cuaca yang dirilis Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika menyebutkan, untuk Jumat, sebagian besar wilayah DKI Jakarta bakal diguyur hujan. Hujan mulai terjadi sore hingga malam hari seperti hari ini.

Hujan diperkirakan juga mengguyur wilayah sekitar Jakarta, seperti Tangerang, Depok, Bekasi, dan Bogor.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com