Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Garuda Indonesia Operasikan Rute Jakarta-London

Kompas.com - 03/02/2013, 16:21 WIB
Didik Purwanto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Maskapai Garuda Indonesia akan mengoperasikan rute Jakarta-London secara langsung. Rencana tersebut akan dimulai pada kuartal IV-2013. Langkah ini dilakukan sebagai pengembangan penerbangan internasional dan sebagai bagian dari langkah perusahaan menjadi pemain global.

Maskapai pelat merah ini akan mengoperasikan rute penerbangan langsung dari London-Jakarta melalui Gatwick Airport, London. Direktur Utama Garuda Indonesia Emirsyah Satar menjelaskan penerbangan langsung tersebut akan dilayani Garuda Indonesia enam kali setiap minggu menggunakan pesawat Boeing 777-300 Extended Range berkapasitas 314 penumpang, terdiri dari 8 kursi first class, 38 kursi business class, dan 268 kursi economy class.

Pembukaan rute penerbangan Jakarta-London diharapkan dapat mendorong aktivitas ekonomi antara Indonesia dan Inggris. Hal ini menyusul terus meningkatnya transaksi perdagangan di antara kedua negara setiap tahunnya. Kehadiran rute penerbangan langsung Jakarta-London akan melengkapi rute internasional Jakarta-Abu Dhabi-Amsterdam.

Pembukaan rute ini merupakan bagian dari program Quantum Leap 2011-2015 untuk mengembangkan jaringan penerbangan internasional. "Sebagai bagian dari upaya untuk meningkatkan layanan kepada pengguna jasa, rute penerbangan baru ini akan dilayani dengan armada Boeing 777-300ER yang dilengkapi dengan WiFi dan layanan "Chef on Board" untuk "First Class". Layanan ini dihadirkan untuk memberikan kenyamanan lebih kepada penumpang ketika melakukan penerbangan jarak jauh," kata Emir dalam siaran pers di Jakarta, Minggu (3/2/2013).

Menurut Emir, pihaknya memilih Gatwick sebagai bandara operasional untuk penerbangan langsung Jakarta-London karena kenyamanan serta luasnya jaringan dan pilihan aksesibilitasnya menuju negara-negara Eropa lainnya. Pembukaan rute baru ini juga diharapkan dapat membuka akses langsung dari Asia Tenggara ke Eropa ataupun sebaliknya.

Selain rute tersebut, tahun ini Garuda Indonesia juga akan membuka rute-rute penerbangan internasional baru menuju Auckland dan Brisbane. Selain itu, Garuda Indonesia juga terus memperluas jaringan penerbangannya ke Eropa melalui codeshare agreement dengan maskapai-maskapai penerbangan internasional lainnya, termasuk Etihad Airways, yang memungkinkan penumpang untuk terbang ke 7 kota besar di seluruh Eropa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bank Dunia: Indonesia Punya Banyak Perusahaan Kecil tetapi Kurang Produktif...

Bank Dunia: Indonesia Punya Banyak Perusahaan Kecil tetapi Kurang Produktif...

Whats New
Citi Indonesia Tunjuk Sujanto Su jadi Chief Financial Officer

Citi Indonesia Tunjuk Sujanto Su jadi Chief Financial Officer

Whats New
BEI Bakal Berlakukan 'Short Selling' pada Oktober 2024

BEI Bakal Berlakukan "Short Selling" pada Oktober 2024

Whats New
Rekrut CPNS, Kemenko Perekonomian Minta Tambahan Anggaran Rp 155,7 Miliar

Rekrut CPNS, Kemenko Perekonomian Minta Tambahan Anggaran Rp 155,7 Miliar

Whats New
Usai Direktur IT, Kini Direktur Bisnis UKM Mundur, KB Bank Buka Suara

Usai Direktur IT, Kini Direktur Bisnis UKM Mundur, KB Bank Buka Suara

Whats New
Tingkatkan Literasi Keuangan Syariah, OJK Gelar Sharia Financial Olympiad

Tingkatkan Literasi Keuangan Syariah, OJK Gelar Sharia Financial Olympiad

Whats New
Tiga Pesan Bank Dunia untuk RI, dari Makroekonomi hingga Reformasi Swasta

Tiga Pesan Bank Dunia untuk RI, dari Makroekonomi hingga Reformasi Swasta

Whats New
Kisah Anita Dona, 'Nekat' Dirikan Dolas Songket Bermodal Rp 10 Juta, Kini Jadi Destinasi Wisata Sawahlunto

Kisah Anita Dona, "Nekat" Dirikan Dolas Songket Bermodal Rp 10 Juta, Kini Jadi Destinasi Wisata Sawahlunto

Smartpreneur
Perekonomian Indonesia Disebut Terjaga dengan Baik dan Bisa Hadapi Risiko Ketidakpastian Global

Perekonomian Indonesia Disebut Terjaga dengan Baik dan Bisa Hadapi Risiko Ketidakpastian Global

Whats New
IHSG Naik Tipis, Rupiah Ngegas ke Level Rp 16.394

IHSG Naik Tipis, Rupiah Ngegas ke Level Rp 16.394

Whats New
BSI dan MES Tawarkan Deposito Wakaf untuk Jaminan Sosial Pekerja Informal

BSI dan MES Tawarkan Deposito Wakaf untuk Jaminan Sosial Pekerja Informal

Rilis
Industri Pengguna Gas Bumi Usul Program HGBT Dihapuskan

Industri Pengguna Gas Bumi Usul Program HGBT Dihapuskan

Whats New
Tumbuhkan Minat Kewirausahaan PMI, Bank Mandiri Gelar Mandiri Sahabatku dan Kenalkan Fitur Livin’ di Seoul

Tumbuhkan Minat Kewirausahaan PMI, Bank Mandiri Gelar Mandiri Sahabatku dan Kenalkan Fitur Livin’ di Seoul

Whats New
Tiket Konser Bruno Mars Bisa Dibeli 27-28 Juni 2024 Lewat Livin by Mandiri

Tiket Konser Bruno Mars Bisa Dibeli 27-28 Juni 2024 Lewat Livin by Mandiri

Spend Smart
Tesla PHK 14 Persen Karyawan Sepanjang 2024

Tesla PHK 14 Persen Karyawan Sepanjang 2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com