Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Idul Adha, Harga Sejumlah Komoditas Naik Signifikan

Kompas.com - 08/09/2016, 18:58 WIB
Pramdia Arhando Julianto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Lima hari menjelang Hari Raya Idul Adha beberapa komoditas pangan pokok alami kenaikan harga cukup signifikan meskipun ada yang alami penurunan harga.

Hal ini disebabkan karena tingginya permintaan konsumen jelang perayaan Idul Adha. Berdasarkan data Informasi Pangan Jakarta (IPJ) di Pasar Induk Kramat Jati Jakarta Timur pada Kamis (8/9/2016) terpantau komoditas cabai mengalami kenaikan harga cukup signifikan.

Untuk cabai merah keriting mengalami kenaikan Rp 5.000 menjadi Rp 42.000 per kilogram dibandingkan hari sebelumnya. Cabai merah besar naik Rp 8.000 menjadi Rp 41.000 per kilogram.

Sementara yang mengalami penurunan harga yaitu cabai rawit merah turun Rp 2.000 menjadi Rp 26.000 per kilogram. Cabai rawit hijau turun Rp 3.000 menjadi Rp 10.000 per kilogram, bawang merah turun Rp 2.000 menjadi Rp 28.000 per kilogram, dan bawang putih stabil dengan harga Rp 31.000 per kilogram.

Ketua Ikatan Pedagang Pasar Indonesia (IKAPPI) Abdullah Mansuri mengatakan, kenaikan harga komoditas cabai sudah terpantau sejak kemarin.

"Cabai dan bawang ini sebenarnya sejak kemarin sudah terpantau, ini ada kenaikan hampir semua jenis cabai rata-rata naik, ini cukup signifikan," ujar Abdullah kepada Kompas.com, Kamis (8/9/2016).

Abdullah menuturkan, jika dibandingkan minggu lalu permintaan konsumen pada hari ini terpantau naik, dengan naiknya permintaan konsumen otomoatis akan mempengaruhi pergerakan harga di pasar.

"Permintaan per hari ini sudah naik 30 persen, kenaikannya per hari ini, dari pagi tadi dibandingkan minggu kemarin kenaikan konsumsi masyarakat sudah terlihat," tuturnya.

Seiring dengan tingginya permintaan, pasokan untuk komoditas strategis berlangsung aman. "Pasokan aman, barang ada di pasar induk tonasenya juga tidak berkurang dan tidak ada keterlambatan pasokan, kesimpulan awal saya karena permintaan tinggi," pungkasnya.

Selain itu, untuk komoditas seperti sayur mayur, daging ayam, kelapa santan harga masih berjalan normal. "Yang lainnya masih standar jika ada kenaikan pun tidak tinggi," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kimia Farma Buka-bukaan Penyebab Rugi di 2023 Mulai dari Operasional hingga Anak Usaha

Kimia Farma Buka-bukaan Penyebab Rugi di 2023 Mulai dari Operasional hingga Anak Usaha

Whats New
Lowongan Kerja PT Pegadaian untuk S1, Ini Persyaratannya

Lowongan Kerja PT Pegadaian untuk S1, Ini Persyaratannya

Work Smart
Catatkan Kinerja Positif Sepanjang 2023, MSIG Life Berkomitmen Tumbuh Optimal dan Berkelanjutan

Catatkan Kinerja Positif Sepanjang 2023, MSIG Life Berkomitmen Tumbuh Optimal dan Berkelanjutan

BrandzView
2 Perusahaan Pelayaran Global Nyatakan Tertarik Berkegiatan di Makassar New Port

2 Perusahaan Pelayaran Global Nyatakan Tertarik Berkegiatan di Makassar New Port

Whats New
Tutup 5 Pabrik, Kimia Farma Kalkulasikan Jumlah Karyawan yang Terdampak PHK

Tutup 5 Pabrik, Kimia Farma Kalkulasikan Jumlah Karyawan yang Terdampak PHK

Whats New
Nestlé Indonesia Dukung Pemerintah dalam Upaya Menjaga Sumber Air

Nestlé Indonesia Dukung Pemerintah dalam Upaya Menjaga Sumber Air

BrandzView
Dorong Inklusivitas Ekonomi Digital dan Tingkatkan Akses e-Commerce di Wilayah Terpencil, Lazada Gandeng Namirah Logistic

Dorong Inklusivitas Ekonomi Digital dan Tingkatkan Akses e-Commerce di Wilayah Terpencil, Lazada Gandeng Namirah Logistic

Whats New
Kurs Rupiah Hari Ini 26 Juni 2024 di BNI hingga Bank Mandiri

Kurs Rupiah Hari Ini 26 Juni 2024 di BNI hingga Bank Mandiri

Spend Smart
BEI: Investor Pasar Modal Tembus 13 Juta

BEI: Investor Pasar Modal Tembus 13 Juta

Whats New
2 Cara Ganti PIN ATM BNI Tanpa Ribet ke Bank

2 Cara Ganti PIN ATM BNI Tanpa Ribet ke Bank

Spend Smart
KPPU Duga Google Lakukan Pelanggaran, Pemerintah Terus Godok Aturan Antimonopoli

KPPU Duga Google Lakukan Pelanggaran, Pemerintah Terus Godok Aturan Antimonopoli

Whats New
Pengguna 'Paylater' di Indonesia Didominasi Kelompok yang Sudah Menikah

Pengguna "Paylater" di Indonesia Didominasi Kelompok yang Sudah Menikah

Whats New
Berapa Persen Gaji yang Harus Ditabung?

Berapa Persen Gaji yang Harus Ditabung?

Earn Smart
BCA Mobile Alami Gangguan, Nasabah Tak Bisa Cek Saldo dan Transaksi

BCA Mobile Alami Gangguan, Nasabah Tak Bisa Cek Saldo dan Transaksi

Whats New
Harga Bahan Pokok Rabu 26 Juni 2024, Semua Bahan Pokok Naik, Kecuali Cabai Merah Keriting

Harga Bahan Pokok Rabu 26 Juni 2024, Semua Bahan Pokok Naik, Kecuali Cabai Merah Keriting

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com