Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

74 Persen Uang milik Rumah Tangga di Indonesia Disimpan di Tabungan dan Deposito

Kompas.com - 12/05/2017, 07:22 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

SEMARANG, KOMPAS.com - Kalau Anda memiliki penghasilan tetap, apa yang akan Anda lakukan dengan penghasilan Anda tersebut selain untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari?

Tentu saja dana tersebut harus ada yang disisihkan untuk ditabung. Masih banyak masyarakat Indonesia yang memilih instrumen berupa tabungan maupun deposito sebagai tempat untuk menyimpan dana yang dimiliki.

Harapannya adalah dana tersebut aman tersimpan dan bisa bertambah karena ada bunga. Akan tetapi, ternyata anggapan tersebut tidak sepenuhnya benar. Pasalnya, sulit untuk memperoleh nilai tambah atas dana yang disimpan di tabungan maupun deposito.

"Masyarakat Indonesia total balance sheet rumah tangga lebih dari 74 persen dana rumah tangga disimpan di tabungan dan deposito dengan harapan aman dan deposito," kata Presiden PT Manulife Aset Manajemen Indonesia (MAMI) Legowo Kusumonegoro di Semarang, Jawa Tengah, Kamis (11/5/2017).

Legowo menjelaskan, dalam deposito, nasabah harus menghadapi dananya termakan inflasi. Hal yang sama juga terjadi pada tabungan.

Oleh sebab itu, instrumen yang dirasa menarik untuk dijadikan "pelabuhan" dalam menyimpan dana adalah dengan diinvestasikan pada instrumen pasar modal, salah satunya reksa dana.

Legowo menyatakan, reksa dana dapat memberikan hasil yang lebih optimal.

"Kalau investor bijak, bisa pindahkan sebagian dana ke investasi reksa dana bisa memberi hasil yang optimal. Paling tidak uangnya tidak termakan inflasi," jelas dia.

Selain itu, reksa dana bisa sekaligus mendidik masyarakat untuk disiplin dalam mengelola dana yang dimiliki. Dana yang disimpan di tabungan bisa langsung diambil untuk kebutuhan yang sebenarnya tidak perlu.

Adapun dalam produk reksa dana, dana tidak bisa langsung dicairkan. Paling tidak, investor perlu menunggu sekira dua hingga empat hari untuk proses pencairan dana.

"Dari sisi konsep menabung, ini bermanfaat sekali karena tidak terlalu likuid jadi bisa lebih disiplin. Butuh dua sampai tiga hari untuk dicairkan," ungkap Legowo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

BCA Mobile Sempat Alami Gangguan, Manajemen: Saat Ini Telah Kembali Normal

BCA Mobile Sempat Alami Gangguan, Manajemen: Saat Ini Telah Kembali Normal

Whats New
Kimia Farma Buka-bukaan Penyebab Rugi di 2023 Mulai dari Operasional hingga Anak Usaha

Kimia Farma Buka-bukaan Penyebab Rugi di 2023 Mulai dari Operasional hingga Anak Usaha

Whats New
Lowongan Kerja PT Pegadaian untuk S1, Ini Persyaratannya

Lowongan Kerja PT Pegadaian untuk S1, Ini Persyaratannya

Work Smart
Catatkan Kinerja Positif Sepanjang 2023, MSIG Life Berkomitmen Tumbuh Optimal dan Berkelanjutan

Catatkan Kinerja Positif Sepanjang 2023, MSIG Life Berkomitmen Tumbuh Optimal dan Berkelanjutan

BrandzView
2 Perusahaan Pelayaran Global Nyatakan Tertarik Berkegiatan di Makassar New Port

2 Perusahaan Pelayaran Global Nyatakan Tertarik Berkegiatan di Makassar New Port

Whats New
Tutup 5 Pabrik, Kimia Farma Kalkulasikan Jumlah Karyawan yang Terdampak PHK

Tutup 5 Pabrik, Kimia Farma Kalkulasikan Jumlah Karyawan yang Terdampak PHK

Whats New
Nestlé Indonesia Dukung Pemerintah dalam Upaya Menjaga Sumber Air

Nestlé Indonesia Dukung Pemerintah dalam Upaya Menjaga Sumber Air

BrandzView
Dorong Inklusivitas Ekonomi Digital dan Tingkatkan Akses e-Commerce di Wilayah Terpencil, Lazada Gandeng Namirah Logistic

Dorong Inklusivitas Ekonomi Digital dan Tingkatkan Akses e-Commerce di Wilayah Terpencil, Lazada Gandeng Namirah Logistic

Whats New
Kurs Rupiah Hari Ini 26 Juni 2024 di BNI hingga Bank Mandiri

Kurs Rupiah Hari Ini 26 Juni 2024 di BNI hingga Bank Mandiri

Spend Smart
BEI: Investor Pasar Modal Tembus 13 Juta

BEI: Investor Pasar Modal Tembus 13 Juta

Whats New
2 Cara Ganti PIN ATM BNI Tanpa Ribet ke Bank

2 Cara Ganti PIN ATM BNI Tanpa Ribet ke Bank

Spend Smart
KPPU Duga Google Lakukan Pelanggaran, Pemerintah Terus Godok Aturan Antimonopoli

KPPU Duga Google Lakukan Pelanggaran, Pemerintah Terus Godok Aturan Antimonopoli

Whats New
Pengguna 'Paylater' di Indonesia Didominasi Kelompok yang Sudah Menikah

Pengguna "Paylater" di Indonesia Didominasi Kelompok yang Sudah Menikah

Whats New
Berapa Persen Gaji yang Harus Ditabung?

Berapa Persen Gaji yang Harus Ditabung?

Earn Smart
BCA Mobile Alami Gangguan, Nasabah Tak Bisa Cek Saldo dan Transaksi

BCA Mobile Alami Gangguan, Nasabah Tak Bisa Cek Saldo dan Transaksi

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com