Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Erick Thohir Ingin Tambah Porsi Wanita dan Milenial di Posisi Direksi BUMN

Bahkan, dia ingin menambah porsi perempuan-perempuan di jajaran direksi perusahan-perusahaan BUMN.

“(Saya ingin) 15 persen direksi BUMN (diisi) perempuan,” ujar Erick di Jakarta, Jumat (17/1/2020).

Erick menjelaskan, saat ini komposisi perempuan di jajaran petinggi perusahaan BUMN terbilang masih sedikit.

Dia mencontohkan, di Bank Mandiri sendiri dari 12 jajaran direksinya, hanya ada satu perempuan. Adapun satu perempuan tersebut, yakni Alexandra Askandar yang menduduki posisi Direktur Corporate Banking Bank Mandiri.

“Kalau di PLN ada tiga (perempuan masuk jajaran direksi PLN),” kata Erick.

Ketiga perempuan tersebut, yakni Direktur Keuangan Sinthya Roesly, Direktur Perencanaan Koporat Syofvi Felienty Roekman dan Direktur Pengadaan Strategis I PLN Sripeni Inten Cahyani.

Selain perempuan, Erick juga ingin menambah komposisi direksi BUMN dari kalangan milenials.

“Yang milenials masih kurang. Kalau bisa jumlahnya 5 sampai 10 persen,” ucap dia.

https://money.kompas.com/read/2020/01/17/125639926/erick-thohir-ingin-tambah-porsi-wanita-dan-milenial-di-posisi-direksi-bumn

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke