Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ada Gangguan Jaringan Internet Telkom, BKN Jadwal Ulang Pelaksanaan SKD CPNS

JAKARTA, KOMPAS.com - Badan Kepegawaian Negara (BKN) menjadwal ulang pelaksanaan tes seleksi kompetensi bagi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) maupun Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang terhambat akibat gangguan jaringan internet Telkomsel dan Indihome.

Sejak Sabtu (18/9/2021), sejumlah lokasi pelaksanaan seleksi kompetensi dasar (SKD) CPNS mengalami kendala teknis pada server cloud akibat gangguan jaringan tersebut, mulai dari titik lokasi Indonesia bagian Timur, Tengah, dan Barat.

"Yang terdampak akan dijadwalkan ulang dengan mengirimkan surat ke BKN," kata Kepala Biro Humas, Hukum dan Kerja Sama BKN, Satya Pratama kepada Kompas.com, Senin (20/9/2021).

Kendati demikian, BKN masih belum mengetahui daerah mana saja yang masih terdampak akibat kendala teknis tersebut hingga kini.

Tim Teknis BKN tetap siaga untuk mengantisipasi permasalahan teknis yang sama.

Sebelumnya, Kepala Pusat Pengembangan Sistem Seleksi (PPSS) BKN Mohammad Ridwan melalui akun Twitternya @abiridwan2173 mengimbau, jika gangguan massal jaringan PT Telkom masih berlanjut hingga hari ini (Senin), peserta SKD CPNS atau Selkom P3K non-guru agar siap dengan bekal lebih.

"Bawa juga kesabaran sebanyak-banyaknya karena ini ujian yg sebenarnya," ujar Ridwan melalui akun Twitternya, Minggu (19/9/2021).

Atas kicauan tersebut, sejumlah warganet mengusulkan agar BKN menyiapkan jaringan internet cadangan dengan menggunakan provider selain yang disediakan Telkom.

Menanggapi hal tersebut, Ridwan menjelaskan bahwa sebagian besar titik lokasi (tilok) SKD CPNS 2021 bersandar pada PT Telkom.

"Sayangnya sebagian besar tilok tidak pakai backup provider. Tilok BKN eksisting Insya Allah aman," tulis dia.

https://money.kompas.com/read/2021/09/20/151803226/ada-gangguan-jaringan-internet-telkom-bkn-jadwal-ulang-pelaksanaan-skd-cpns

Terkini Lainnya

Inflasi Tinggi Dorong Pensiunan untuk Kembali ke Dunia Kerja

Inflasi Tinggi Dorong Pensiunan untuk Kembali ke Dunia Kerja

Whats New
Soal China Investasi Pabrik Semen di Aceh, Kemenperin Sayangkan Pemkab Tak Koordinasi dengan Pusat

Soal China Investasi Pabrik Semen di Aceh, Kemenperin Sayangkan Pemkab Tak Koordinasi dengan Pusat

Whats New
KAI Ungkap Alasan Tak Langsung Terapkan Tarif Normal ke LRT Jabodebek

KAI Ungkap Alasan Tak Langsung Terapkan Tarif Normal ke LRT Jabodebek

Whats New
Perusahaan Penambang Bitcoin Perluas Bisnis ke Sektor AI

Perusahaan Penambang Bitcoin Perluas Bisnis ke Sektor AI

Whats New
Bank Muamalat Bidik Pertumbuhan Tabungan Haji 15 Persen Sepanjang 2024

Bank Muamalat Bidik Pertumbuhan Tabungan Haji 15 Persen Sepanjang 2024

Whats New
Kepala Otorita IKN Mundur, Kadin Yakin Investor Tidak Akan Hengkang

Kepala Otorita IKN Mundur, Kadin Yakin Investor Tidak Akan Hengkang

Whats New
Kepala Otorita IKN Mundur, Luhut Singgung soal Tak Bisa Eksekusi Lahan

Kepala Otorita IKN Mundur, Luhut Singgung soal Tak Bisa Eksekusi Lahan

Whats New
Bos BI Ramal Nilai Tukar Rupiah Menguat ke Rp 15.300 - Rp 15.700 pada 2025

Bos BI Ramal Nilai Tukar Rupiah Menguat ke Rp 15.300 - Rp 15.700 pada 2025

Whats New
Ada Pemadaman Listrik, Operasional LRT Palembang Berhenti Sementara

Ada Pemadaman Listrik, Operasional LRT Palembang Berhenti Sementara

Whats New
Kepala Otorita IKN Baru Bakal Dipilih Jokowi atau Prabowo? Ini Jawaban Pemerintah

Kepala Otorita IKN Baru Bakal Dipilih Jokowi atau Prabowo? Ini Jawaban Pemerintah

Whats New
Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Naik 12 Persen Jadi 1,7 Juta Orang pada Mei 2024

Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Naik 12 Persen Jadi 1,7 Juta Orang pada Mei 2024

Whats New
Menteri ESDM Ungkap Alasan Freeport Bisa Perpanjang Kontrak hingga Cadangan Habis

Menteri ESDM Ungkap Alasan Freeport Bisa Perpanjang Kontrak hingga Cadangan Habis

Whats New
Menakar Peluang Investasi di Pasar Indonesia

Menakar Peluang Investasi di Pasar Indonesia

Whats New
Memanfaatkan Jasa Wilhen Cargo, Impor Barang dari China Jadi Mudah

Memanfaatkan Jasa Wilhen Cargo, Impor Barang dari China Jadi Mudah

Smartpreneur
IHSG Berakhir di Zona Hijau, Rupiah Naik 10 Poin

IHSG Berakhir di Zona Hijau, Rupiah Naik 10 Poin

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke