Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Daftar Kartu Prakerja lewat HP dengan Mudah

JAKARTA, KOMPAS.com – Cara daftar Kartu Prakerja bisa dilakukan dengan mudah melalui HP. Masyarakat yang ingin daftar Kartu Prakerja, bisa mengakses website resminya yaitu https://www.prakerja.go.id/.  

Saat ini, program Kartu Prakerja telah sampai tahap pengumuman peserta yang lolos gelombang 45. Masyarakat pun tengah menunggu pembukaan Kartu Prakerja gelombang 46.

Meski pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 46 belum dibuka, tidak ada salahnya untuk mempelajari cara daftar Prakerja dari sekarang. Jadi, Anda tidak akan kebingungan lagi saat gelombang berikutnya sudah dibuka.  

Dikutip dari laman resminya, program Kartu Prakerja adalah program pengembangan kompetensi kerja yang ditujukan untuk pencari kerja, pekerja/buruh yang terkena pemutusan hubungan kerja, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi.

Program Kartu Prakerja bertujuan untuk mengembangkan kompetensi angkatan kerja, meningkatkan produktivitas dan daya saing angkatan kerja, serta mengembangkan kewirausahaan.

Peserta yang lolos Kartu Prakerja akan mendapat bantuan pelatihan atau pembekalan kompetensi kerja dan kewirausahaan serta mendapatkan insentif yang diberikan secara nontunai.

Setiap penerima Kartu Prakerja akan mendapatkan paket manfaat total senilai Rp 3.550.000. Rinciannya terdiri dari bantuan biaya pelatihan sebesar Rp 1 juta yang dapat digunakan untuk membeli aneka pelatihan di platform digital mitra termasuk SISNAKER.

Kemudian, insentif Prakerja yang akan ditransfer ke rekening bank atau e-wallet LinkAja, OVO atau GoPay milik peserta.

Insentif ini terdiri dari dua bagian yaitu insentif pasca penuntasan pelatihan pertama sebesar Rp 600.000 per bulan selama 4 bulan (Rp 2,4 juta). Kedua, insentif pasca pengisian survei evaluasi sebesar Rp 50.000 per survei sebanyak 3 kali (Rp 150.000).

Lalu, bagaimana cara daftar Kartu Prakerja? 

Sebelum melakukan pendaftaran, pastikan Anda memenuhi syarat untuk daftar Kartu Prakerja. Adapun syarat daftar Kartu Prakerja adalah sebagai berikut.

Cara buat akun Prakerja

Pendaftaran Kartu Prakerja bisa dilakukan melalui laman resmi Prakerja di https://dashboard.prakerja.go.id/daftar. 

Untuk daftar Kartu Prakerja, Anda harus memiliki akun terlebih dahulu. Berikut ini adalah langkah-langkah atau cara membuat akun Kartu Prakerja:

Cara daftar Kartu Prakerja

Jika pembuatan akun selesai, langkah selanjutnya adalah masuk ke dashboard Kartu Prakerja dengan membuka lagi situs www.prakerja.go.id atau login Prakerja. Berikut langkah-langkahnya:

Selanjutnya Anda akan menerima notifikasi kelolosan melalui SMS dan email setelah penutupan Gelombang. Jika Anda belum lolos, Anda bisa ikut Gelombang berikutnya yang dapat dipilih kembali di dashboard akun Anda.

Nah, itulah informasi seputar syarat dan cara daftar Kartu Prakerja lewat HP dengan mudah. Bagi yang sudah memiliki akun Prakerja, nantinya bisa langsung login melalui laman www.prakerja.go.id/login dan klik "Gabung Gelombang" di dashboard akun Kartu Prakerja Anda.  

https://money.kompas.com/read/2022/09/27/174741726/cara-daftar-kartu-prakerja-lewat-hp-dengan-mudah

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke