Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kampanye Pariwisata "Visit Sumenep", Semua Ruang Publik Dicat Penuh Warna

Wajah baru tersebut menurut Bupati Sumenep Ahmad Fauzi bersamaan dengan pencanangan kampanye pariwisata "Visit Sumenep, the Soul of Madura" di hari jadi ke-753 Kabupaten Sumenep yang jatuh pada 31 Oktober 2022 lalu.

"Kampanye pariwisata ini bertujuan untuk mempromosikan keramahan, kekayaan, keindahan alam dan budaya Madura pada umumnya, serta memberikan pengalaman perjalanan wisata yang berbeda dari daerah lain," kata Ahmad Fauzi dalam keterangan resminya, Rabu (2/11/2022).

Presiden Direktur PT Indaco Warna Dunia Iwan Adranacus mendukung kampanye pariwisata Kabupaten Sumenep dengan membuat daerah di ujung timur Pulau Garam tersebut lebih estetik melalui variasi ragam warna cerah, yang tetap memperhatikan kelestarian lingkungan.

Pengecatan ulang dan Seni mural serta grafiti karya seniman lokal memenuhi berbagai titik ruang publik strategis di Sumenep seperti DAM Kebonagung, Taman Tambak Karaton di desa Pandian, Taman Potre Koneng, dan dinding sungai Kalimarengan.

"Area Publik Asta Tinggi berupa makam Raja-Raja di Sumenep yang banyak dikunjungi oleh wisatawan juga dicat ulang," terangnya.

Pihaknya bersama Pemkab Sumenep juga menggelar beragam berkegiatan selama sebulan penuh sejak awal Oktober hingga awal November 2022 seperti antara lain lomba mural bantaran sungai, mural flooring taman bunga, dan graffiti jamming.

Seni mural dan grafiti karya seniman lokal memenuhi berbagai titik ruang publik strategis. "Salah satunya Taman Potre Odeng yang dipoles dengan gaya artistik dan milenial," terangnya.


Indaco juga menggagas komunitas street art lokal untuk berkonstribusi dengan kreativitas warna-warni dengan format yang lebih modern.

"Seluruh seniman diberikan kebebasan berekspresi dengan ragam gaya berbeda, sehingga menjadi pengalaman baru dan menyenangkan bagi masyarakat dan pelancong,” ujarnya.

Kegiatan pendukung lainnya seperti aksi seni grafiti bertajuk “Belazo Writer Jamming” yang melibatkan seniman dari Madura dan Yogyakarta.

Mereka yang terlibat antara lain Balisme, Bors, Bushi, Edshone, Jend, Reckcnvs, Stanbai dan Thumb (dari Sumenep), Fard, (dari Pamekasan), serta Nick dan Rune (dari Jogjakarta).

Dalam aksi seni grafiti itu para seniman menggambar di ruang terbuka bertema ‘Sumenep the Soul Of Madura’ dengan menggunakan produk cat semprot unggulan produksi PT Indaco Warna Abadi. 

https://money.kompas.com/read/2022/11/03/072649426/kampanye-pariwisata-visit-sumenep-semua-ruang-publik-dicat-penuh-warna

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke