Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Menhub dan Bos CRIC Bahas Peluang Kerja Sama Bangun Kereta Api di IKN

Keduanya membahas peluang kerja sama pembangunan infrastruktur perkeretaapian di Ibu Kota Nusantara (IKN) pada Kamis (20/7/2023).

"Kami menyambut baik dan mendorong partisipasi dan kerja sama lebih lanjut dalam pengembangan proyek infrastruktur transportasi, khususnya dalam pengembangan perkeretaapian di IKN atau proyek infrastruktur lainnya," ujar Budi dalam keterangan tertulis.

Dalam mendukung mobilitas masyarakat di Ibu Kota Nusantara, sedang dilakukan perencanaan pembangunan Kereta Api (KA) Perkotaan, KA Trans Kalimantan, serta KA Bandara Sepinggan-IKN.

"Rencana tersebut cukup menantang, namun mudah-mudahan kami dapat mewujudkannya mendukung pengembangan Ibu Kota Baru Nusantara," ujar Direktur Jenderal Perkeretaapian Risal Wasal.

Disamping membahas peluang kerja sama pembangunan kereta di IKN, pada audiensi tersebut dibahas juga kesiapan operasional Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) meliputi progres pembangunan, aksesibilitas stasiun, perizinan prasarana dan sarana, uji rancang bangun dokumen, serta uji rancang bangun dokumen.

Menurutnya, jalur kereta api nantinya akan dibangun sejajar dengan jalan tol dari Balikpapan ke IKN.

"Mengingat bahwa nanti populasi di IKN itu cukup lumayan ya bisa sampai 2 juta (jiwa). Sehingga dari bandara, dari Balikpapan menuju IKN itu bukan redudansi (pengulangan transportasi). Tapi melengkapi yang sudah ada yakni jalan tol," ujar Budi di Istana Kepresidenan, Jumat (24/3/2023).

Lebih lanjut Budi mengungkapkan, pembangunan jalur kereta api Balikpapan-IKN tidak harus selesai pada 2024.

https://money.kompas.com/read/2023/07/22/170000426/menhub-dan-bos-cric-bahas-peluang-kerja-sama-bangun-kereta-api-di-ikn

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke