Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tarif Promo LRT Jabodebek Rp 5.000 Bakal Berakhir, Operator Yakin Penumpang Tetap Ramai

Manager Public Relations Divisi LRT Jabodebek Kuswardojo mengatakan, selama dua pekan LRT Jabodebek beroperasi penuh terlihat tren penumpang cenderung meningkat.

Berdasarkan data yang dia miliki, jumlah penumpang LRT Jabodebek selama pekan pertama beroperasi (28 Agustus-3 September 2023) sebanyak 222.800 orang.

Kemudian jumlah penumpang ini meningkat di pekan kedua beroperasi (4-10 September 2023) menjadi 282.839 orang.

"Trendnya cenderung meningkat. Saat ini rata-rata sudah di atas 35.000 per harinya," ujarnya kepada Kompas.com, dikutip Minggu (17/9/2023).

Melihat data tersebut, dia optimistis masyarakat akan tetap menggunakan LRT Jabodebek sebagai pilihan moda transportasi umum.

Terlebih, dengan menggunakan kereta api ringan ini masyarakat dapat terbebas dari kemacetan yang selama ini menjadi masalah di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi (Jabodebek).

"Jika melihat kepada kondisi kemacetan di Jabodebek akan sangat mungkin masyarakat masih tetap menggunakan LRT Jabodebek," ucaonya.

Kendati demikian, dia tidak dapat memastikan apakah antusiasme penumpang menjajal LRT Jabodebek selama masa promosi ini akan bertahan jika tarif LRT Jabodebek sudah kembali normal.

"Saya belum bisa memastikan itu karena kita juga belum lihat realisasi perubahan tarif," kata Kuswardojo.

Tarif LRT Jabodebek

Sebagai informasi, tarif LRT Jabodebek yang saat ini sebesar Rp 5.000 untuk semua rute hanya berlaku sampai 30 September 2023.

Kemudian, mulai 1 Oktober mendatang sampai 29 Februari 2024 akan diterapkan tarif promo berupa tarif maksimal Rp 20.000 untuk jarak terjauh dan di bawah Rp 20.000 untuk selain jarak terjauh.

Dengan kata lain, mulai 1 Maret 2024 tarif LRT Jabodebek akan berlaku tarif normal yaitu Rp 5.000 untuk kilometer pertama dan kilometer selanjutnya berlaku Rp 700 per km.

Sebagai contoh, tanpa promosi tarif LRT Jabodebek rute Stasiun Dukuh Atas-Stasiun Harjamukti sebesar Rp 21.800, Stasiun Dukuh Atas-Stasiun Jati Mulya sebesar Rp 23.900, dan tarif maksimal Rp 27.400 untuk rute Stasiun Harjamukti-Stasiun Jati Mulya.

https://money.kompas.com/read/2023/09/17/200000926/tarif-promo-lrt-jabodebek-rp-5.000-bakal-berakhir-operator-yakin-penumpang

Terkini Lainnya

Sepanjang 2023, Nilai Ekspor Tuna RI Mencapai Rp 15,2 Triliun

Sepanjang 2023, Nilai Ekspor Tuna RI Mencapai Rp 15,2 Triliun

Whats New
BCA Mobile Sempat Alami Gangguan, Manajemen: Saat Ini Telah Kembali Normal

BCA Mobile Sempat Alami Gangguan, Manajemen: Saat Ini Telah Kembali Normal

Whats New
Kimia Farma Buka-bukaan Penyebab Rugi di 2023 Mulai dari Operasional hingga Anak Usaha

Kimia Farma Buka-bukaan Penyebab Rugi di 2023 Mulai dari Operasional hingga Anak Usaha

Whats New
Lowongan Kerja PT Pegadaian untuk S1, Ini Persyaratannya

Lowongan Kerja PT Pegadaian untuk S1, Ini Persyaratannya

Work Smart
Catatkan Kinerja Positif Sepanjang 2023, MSIG Life Berkomitmen Tumbuh Optimal dan Berkelanjutan

Catatkan Kinerja Positif Sepanjang 2023, MSIG Life Berkomitmen Tumbuh Optimal dan Berkelanjutan

BrandzView
2 Perusahaan Pelayaran Global Nyatakan Tertarik Berkegiatan di Makassar New Port

2 Perusahaan Pelayaran Global Nyatakan Tertarik Berkegiatan di Makassar New Port

Whats New
Tutup 5 Pabrik, Kimia Farma Kalkulasikan Jumlah Karyawan yang Terdampak PHK

Tutup 5 Pabrik, Kimia Farma Kalkulasikan Jumlah Karyawan yang Terdampak PHK

Whats New
Nestlé Indonesia Dukung Pemerintah dalam Upaya Menjaga Sumber Air

Nestlé Indonesia Dukung Pemerintah dalam Upaya Menjaga Sumber Air

BrandzView
Dorong Inklusivitas Ekonomi Digital dan Tingkatkan Akses e-Commerce di Wilayah Terpencil, Lazada Gandeng Namirah Logistic

Dorong Inklusivitas Ekonomi Digital dan Tingkatkan Akses e-Commerce di Wilayah Terpencil, Lazada Gandeng Namirah Logistic

Whats New
Kurs Rupiah Hari Ini 26 Juni 2024 di BNI hingga Bank Mandiri

Kurs Rupiah Hari Ini 26 Juni 2024 di BNI hingga Bank Mandiri

Spend Smart
BEI: Investor Pasar Modal Tembus 13 Juta

BEI: Investor Pasar Modal Tembus 13 Juta

Whats New
2 Cara Ganti PIN ATM BNI Tanpa Ribet ke Bank

2 Cara Ganti PIN ATM BNI Tanpa Ribet ke Bank

Spend Smart
KPPU Duga Google Lakukan Pelanggaran, Pemerintah Terus Godok Aturan Antimonopoli

KPPU Duga Google Lakukan Pelanggaran, Pemerintah Terus Godok Aturan Antimonopoli

Whats New
Pengguna 'Paylater' di Indonesia Didominasi Kelompok yang Sudah Menikah

Pengguna "Paylater" di Indonesia Didominasi Kelompok yang Sudah Menikah

Whats New
Berapa Persen Gaji yang Harus Ditabung?

Berapa Persen Gaji yang Harus Ditabung?

Earn Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke