Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persamaan dari Kegiatan Ekonomi Kelautan dan Ekonomi Maritim

KOMPAS.com - Persamaan dari kegiatan ekonomi kelautan dan ekonomi maritim adalah sama-sama mengambil dan memanfaatkan sumber daya dari dalam laut.

Indonesia sendiri selama dikenal sebagai negara maritim, di mana secara ekonomi juga sangat bergantung pada sektor kelautan dan kemaritiman.

Mengutip buku berjudul Sejarah Maritim Indonesia karya Suroyo, negara maritim adalah negara yang lebih dari separuh wilayahnya didominasi oleh perairan, dengan kata lain luas perairan lebih banyak daripada daratan.

Wilayah Indonesia sekitar 70 persen berupa lautan dan sisanya sebanyak sekitar 30 persen berupa daratan. Negara ini juga mempunyai lebih dari 17.000 pulau, serta garis pantai mencapai 99.000 km.

Sementara ekonomi kelautan adalah kegiatan perekonomian yang dilakukan di laut, wilayah pesisir atau pantai, dan darat selama sumber daya alamnya berasal dari laut.

Itu sebabnya, secara ekonomi, Indonesia sangat bergantung dari sektor maritim dan kelautan. Kegiatan yang termasuk ekonomi maritim seperti perikanan tangkap, pelayaran, hingga pemanfaatan energi dari laut.

Kegiatan yang termasuk ekonomi maritim

Kegiatan ekonomi maritim melibatkan berbagai aktivitas yang terkait dengan penggunaan sumber daya laut, pesisir, dan kelautan untuk menciptakan nilai ekonomi.

Berikut ini yang termasuk kegiatan ekonomi maritim adalah sebagai berikut:

1. Perikanan

Penangkapan ikan, budidaya ikan, dan pengolahan hasil perikanan.

2. Perdagangan dan transportasi maritim

Pengiriman barang melalui kapal laut, pelabuhan, dan kegiatan logistik terkait.

3. Industri kelautan

Produksi dan perbaikan kapal, pembuatan peralatan kelautan, dan pengembangan teknologi kelautan.

4. Pariwisata

Aktivitas pariwisata seperti kapal pesiar, diving, snorkeling, dan wisata pantai.

5. Eksplorasi dan eksploitasi sumber daya

Pengeboran minyak dan gas, pertambangan mineral laut, dan eksploitasi sumber daya lainnya dari dasar laut.

6. Pengelolaan sumber daya laut

Kegiatan terkait pengelolaan dan konservasi sumber daya laut, seperti penangkapan ikan berkelanjutan dan pengelolaan wilayah laut yang dilindungi.

7. Pembangunan infrastruktur pesisir

Konstruksi pelabuhan, dermaga, jaringan transportasi pesisir, dan proyek-proyek lainnya yang mendukung aktivitas ekonomi maritim.

Riset dan pengembangan kelautan: Penelitian ilmiah untuk memahami ekosistem laut, sumber daya laut, dan pengembangan teknologi baru yang berkaitan dengan lingkungan laut.

Kegiatan ekonomi maritim dapat sangat bervariasi dari satu wilayah ke wilayah lainnya, tergantung pada geografis, budaya, dan sumber daya yang tersedia.

Kesimpulannya, persamaan dari kegiatan ekonomi kelautan dan ekonomi maritim adalah memanfaatkan dan mengambil sumber daya alam yang berada di laut, baik langsung maupun tidak langsung.

https://money.kompas.com/read/2023/11/05/143144226/persamaan-dari-kegiatan-ekonomi-kelautan-dan-ekonomi-maritim

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke