Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kinerja Cemerlang, BRI Insurance Catat Pertumbuhan Premi Bruto 26,60 Persen Sepanjang 2023

KOMPAS.com - PT BRI Asuransi Indonesia atau BRI Insurance (BRINS) mampu mencatatkan premi bruto sebesar Rp 3,30 triliun atau tumbuh sebesar 26,60 persen dibandingkan 2022 yang hanya Rp 2,60 triliun secara year on year (yoy).

Hasil pertumbuhan premi bruto yang dicapai BRI Insurance tersebut menunjukkan komitmennya dalam berkontribusi menjaga ketahanan sekaligus pertumbuhan ekonomi Indonesia dengan baik.

Tak hanya itu, BRI Insurance juga berhasil menyabet berbagai penghargaan penting, baik di bidang utamanya, yakni industri asuransi, maupun secara sosial dan lingkungan sepanjang 2023.

Tercatat sepanjang 2023, setidaknya lebih dari 24 penghargaan disematkan kepada BRI Insurance.

Penghargaan tersebut datang dari berbagai lembaga ataupun organisasi dan media di tingkat nasional yang dianggap kredible, seperti Top 20 Financial Institution 2023 kategori Perusahaan Asuransi Umum dari The Finance, Best Leader for Sustainability Acceleration Through Expanding the Range of Insurance Products and Services Category General Insurance Total Asset 1-5T dari Warta Ekonomi, dan The Best Performance General Insurance Company Premi Bruto dari Infobank.

Ada pula piagam penghargaan Insurance Award 2023-General Insurance dan piagam penghargaan Insurance Award 2023-General Insurance dari Media Asuransi.

Lalu, penghargaan kategori Pertumbuhan Premi Sesi 2022 Terbesar dari MAIPARK, dan Indonesia Most Trusted Companies Award dan Trusted Company Based on Corporate Governance Perception Index dari CGPI.

“Prestasi ini merupakan bukti nyata bahwa BRI Insurance mampu memberikan kinerja terbaik, khususnya di industri asuransi kerugian,” ujar Direktur Utama BRI Insurance Budi Legowo dalam rilis yang diterima Kompas.com, Kamis (22/2/2024).

Budi menjelaskan bahwa keberhasilan yang dicapai itu tak terlepas dari kontribusi pekerja BRI Insurance dari segi kemampuan lewat kinerja yang optimal, serta kepercayaan masyarakat terhadap pelayanan BRI Insurance selama ini.

“Masih banyak prestasi BRI Insurance lainnya yang membanggakan sehingga dapat menjadi penyemangat bagi seluruh pekerja BRI Insurance untuk terus berkarya. Terlebih, kinerja mereka didukung dengan implementasi culture dan digital transformasi untuk memberikan pelayanan terbaik dalam memberikan solusi perlindungan kepada masyarakat,” jelas Budi.

Sebagai upaya dalam menciptakan portofolio bisnis yang tumbuh sehat dan berkelanjutan, pada 2024, BRI Insurance mengusung tema tahunan, yaitu “Strengthening Interconnected Business to Drive Sustainability with Business Diversification and Partnership” dengan berkomitmen untuk selalu meningkatkan kinerja yang lebih baik serta memberikan pelayanan yang terbaik bagi nasabahnya dengan cara berkolaborasi, baik di BRI Group maupun mitra bisnis lainnya.

Hal itu dilakukan semata-mata untuk meningkatkan customer engagement yang mampu menghasilkan value dan manfaat dari BRI Insurance sebagai mitra tepercaya yang andal untuk solusi perlindungan.

https://money.kompas.com/read/2024/02/22/133729826/kinerja-cemerlang-bri-insurance-catat-pertumbuhan-premi-bruto-2660-persen

Terkini Lainnya

Mei Deflasi, BPS: Bukan Disebabkan Pelemahan Daya Beli Masyarakat

Mei Deflasi, BPS: Bukan Disebabkan Pelemahan Daya Beli Masyarakat

Whats New
Tapera Dinilai Bisa Gerus PDB dan Bikin 466.830 Pekerjaan Hilang

Tapera Dinilai Bisa Gerus PDB dan Bikin 466.830 Pekerjaan Hilang

Whats New
CPNS 2024 Segera Dibuka, Apa Saja Dokumen yang Dibutuhkan?

CPNS 2024 Segera Dibuka, Apa Saja Dokumen yang Dibutuhkan?

Whats New
Hadirkan Produk Inovatif untuk Solopreneur, Bank Saqu Raih 1 Juta Nasabah dalam 6 Bulan

Hadirkan Produk Inovatif untuk Solopreneur, Bank Saqu Raih 1 Juta Nasabah dalam 6 Bulan

Whats New
JR Connexion Kembali Beroperasi, Simak Jadwal Barunya

JR Connexion Kembali Beroperasi, Simak Jadwal Barunya

Whats New
Tahun Ini, PNM Targetkan Kredit Ultra Mikro Rp 72 Triliun

Tahun Ini, PNM Targetkan Kredit Ultra Mikro Rp 72 Triliun

Whats New
IHSG Ditutup Naik Tembus 7.000 Lagi, Rupiah Menguat

IHSG Ditutup Naik Tembus 7.000 Lagi, Rupiah Menguat

Whats New
Presdir Jahja Setiaatmadja 'Serok' Saham BBCA Senilai Rp 1,98 Miliar

Presdir Jahja Setiaatmadja "Serok" Saham BBCA Senilai Rp 1,98 Miliar

Whats New
Komisi XI DPR Sepakat Destry Damayanti Jabat Deputi Gubernur Senior BI Periode Dua

Komisi XI DPR Sepakat Destry Damayanti Jabat Deputi Gubernur Senior BI Periode Dua

Whats New
BRI Insurance Catat Pertumbuhan Premi Bruto 40,49 Persen pada Kuartal I 2024

BRI Insurance Catat Pertumbuhan Premi Bruto 40,49 Persen pada Kuartal I 2024

Rilis
Usai Jalani 'Fit and Proper Test', Destry Damayanti: Alhamdulilah Lancar...

Usai Jalani "Fit and Proper Test", Destry Damayanti: Alhamdulilah Lancar...

Whats New
AISA Catat Lonjakan Laba Usaha 101,4 Persen pada Kuartal I-2024

AISA Catat Lonjakan Laba Usaha 101,4 Persen pada Kuartal I-2024

Whats New
Kolaborasi dengan Shopee Dorong Anteraja Berkembang Pesat

Kolaborasi dengan Shopee Dorong Anteraja Berkembang Pesat

Whats New
Laba Bersih MIND ID Naik Jadi Rp 27,5 Triliun pada 2023, Setoran ke Negara Justru Turun

Laba Bersih MIND ID Naik Jadi Rp 27,5 Triliun pada 2023, Setoran ke Negara Justru Turun

Whats New
Pemerintah Beri Izin Usaha Kelola Tambang Batu Bara, Ini Respons PBNU

Pemerintah Beri Izin Usaha Kelola Tambang Batu Bara, Ini Respons PBNU

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke