Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Profil Empat Calon Deputi Gubernur BI

Kompas.com - 28/10/2011, 16:06 WIB

Pada 1999, Riswinandi bekerja di Badan Penyehatan Perbankan Nasional (BPPN) dengan jabatan terakhir sebagai Senior Vice President Loan Work Out & Collection Division Head di BPPN hingga 2001.

Dalam tahun yang sama (2001) melanjutkan karier di PT Bank Danamon Tbk, menjabat sebagai Executive Vice President Corporate Lending Division dan terakhir menjabat sebagai Direktur PT Danamon Tbk hingga Juni 2003. Pada September Riswinandi ditunjuk sebagai Komisaris Independen PT Bank Mandiri Tbk sampai dengan Mei 2005. Selanjutnya terhitung sejak Oktober 2005 bertugas sebagai Executive Vice President-Credit Recovery II di Bank Mandiri. Pada Mei 2010 Riswinandi ditunjuk sebagai Wakil Direktur Utama Bank Mandiri hingga sekarang.

Perry Warjiyo

Pria kelahiran Sukoharjo 1959 ini mendapat gelar S1 dari Universitas Gajah Mada (UGM ) Yogyakarta di tahun 1982. Setelah itu, perjalanan karier Perry di Bank Indonesia pun dimulai pada 18 Januari 1984. Perry melanjutkan pendidikannya di Iowa State University hingga meraih gelar Ph.D di pada 1991.

Pada 2001, Perry memegang peran sebagai project leader Unit Khusus Program Transformasi (UKPT). Lalu pada tahun 2003 Perry menjabat sebagai Direktur Pusat Pendidikan dan Studi Kebanksentralan (PPSK), dilanjutkan pada tahun 2005 sebagai Direktur Direktorat Riset Ekonomi dan Kebijakan Moneter (DKM).

Selama tahun 2007-2009 Perry sempat menjabat sebagai Direktur Eksekutif "South East Asia Voting Group" (SEAVG), Dana Moneter Internasional (IMF). Saat ini Perry menjabat sebagai Direktur Direktorat Riset Ekonomi dan Kebijakan Moneter (DKM).

Ronald Waas

Pria kelahiran Tanjungpinang (kepulauan Riau) 1955 ini meraih gelar sarjana di Fakultas Teknik Sipil Institut Teknologi Bandung pada 1980. Lulus kuliah, pada Juli 1981 Ronald menjadi calon pegawai di BI dan kemudian resmi menjadi staf BI Oktober tahun yang sama.

Dalam perjalanannya, Ronald melanjutkan pendidikannya di Columbia University dan meraih gelar Master of International Affairs (MIA) di tahun 1996. Lalu, jabatan direktur pun dipercayakan kepadanya yaitu sebagai Direktur Direktorat Teknologi Informasi.

Saat ini Ronald menjabat sebagai direktur Direktorat Akunting dan Sistem Pembayaran. Ronald juga ditugaskan sebagai Co-chair persons (bersama Assistant Governor of Bank of Thailand) pada "Working Committee on Payment and Settlement Systems" dalam rangka ASEAN Economic Community 2015.

Selain itu ia juga berperan sebagai Co-Deputy Chairperson (bersama Director of Payment and Settlement Systems of Hong Kong Monetary Authority) pada "Executive Meeting of East Asia & Pacific" (EMEAP) - "Working Group on Payment and Settlement Systems (EMEAP WG-PSS). (Dyah Megasar/Kontan)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com