Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Intervensi Pasar, Cadangan Devisa Turun

Kompas.com - 08/06/2012, 00:39 WIB
Dewi Indriastuti

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Cadangan devisa turun hampir 5 miliar dollar AS dalam sebulan terakhir. Data yang diunggah di situs Bank Indonesia (BI)  menunjukkan, cadangan devisa per 31 Mei 2012 sebesar 111,528 miliar dollar AS. Jumlah itu turun 4,885 miliar dollar AS dalam sebulan, yakni dari 116,413 miliar dollar AS per 30 April 2012.

Kepala Ekonom Bank Mandiri Destry Damayanti menjelaskan, berkurangnya jumlah cadangan devisa itu menunjukkan langkah BI mengintervensi pasar. "Likuiditas memang sedang ketat. Mau tidak mau, BI harus masuk ke pasar untuk menyuplai dollar AS," kata Destry kepada Kompas di Jakarta, Kamis (7/6/2012).

Per Kamis, kurs tengah BI menunjukkan penguatan mata uang rupiah terhadap dollar AS. Pada Rabu (6/6/2012), kurs tengah rupiah sebesar Rp 9.465 per dollar AS. Namun, pada Kamis ini sedikit menguat menjadi Rp 9.375 per dollar AS.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com