Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Puan Maharani Fokus Pemenangan Ganjar-Heru

Kompas.com - 23/04/2013, 18:31 WIB
Kontributor Semarang, Puji Utami

Penulis

SEMARANG, KOMPAS.com - Ketua DPP Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Bidang Politik Puan Maharani mengaku saat ini tengah fokus pada pemenangan calon Gubernur dan calon Wakil Gubernur Jawa Tengah 2013 yang diusung PDI-P, Ganjar Pranowo dan Heru Sudjatmoko.

Ia mengatakan dengan kader-kader yang masih solid dan dukungan rakyat Jawa Tengah, PDI Perjuangan akan kembali mengambil suara di Jawa Tengah.

"Saat ini sedang fokus untuk pemenangan Ganjar-Heru di Jawa Tengah dan tidak akan mengurusi hal lain," ujarnya saat ditanya terkait dengan Rustriningsih dalam jumpa pers di kantor DPD PDI Perjuangan, Gedung Panti Marhaen, Semarang, Selasa (23/4/2013).

Ia mengatakan, seluruh kader ataupun yang masih mengaku sebagai kader akan memberikan dukungan pada apa yang sudah menjadi pilihan DPP dalam Pilgub Jateng 2013. Pihaknya saat ini akan lebih menyolidkan partai demi kemenangan pasangan nomor tiga ini.

Tim pemenangan Ganjar-Heru ini merupakan orang-orang dari DPP dengan ketua tim pemenangan Puan Maharani. Meski begitu, ia mengaku ini bukan hanya pekerjaan DPP melainkan kerja gotong royong keseluruhan partai.

"Konsolidasi partai hingga ke tingkat bawah tentu akan dilakukan," katanya.

Tren pasangan Ganjar-Heru di berbagai daerah tuturnya terus menanjak. Pihaknya akan kembali melakukan survei pada awal Mei mendatang untuk mengukur kekuatan dan suara PDI Perjuangan pada Pilgub Jateng.

Konsolidasi partai, ungkapnya, akan terus dilakukan setiap saat hingga Pilgub pada 26 Mei mendatang baik pada rapat-rapat khusus atau di lapangan. Pihaknya juga akan melihat situasi politik pada Pilgub lalu dimana PDI Perjuangan membawa kemenangan bagi Gubernur Bibit Waluyo dan wakilnya, Rustriningsih.

"Ini bukan untuk membandingkan tapi untuk melihat situasi politik hari ini dan periode lalu, tentu ini juga sangat penting untuk pemilihan legislatif dan pemilihan presiden mendatang," tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    BEI Tunjuk Mantan Petinggi OJK Jadi Komisaris Utama

    BEI Tunjuk Mantan Petinggi OJK Jadi Komisaris Utama

    Whats New
    Masuk Semester II 2024, Upbit Optimis Aset Kripto Tumbuh Positif

    Masuk Semester II 2024, Upbit Optimis Aset Kripto Tumbuh Positif

    Whats New
    Shopee Bantah Lakukan Monopoli Jasa Kurir di Platformnya

    Shopee Bantah Lakukan Monopoli Jasa Kurir di Platformnya

    Whats New
    4 Tips Menggunakan Kartu Kredit ala Renata Kusmanto

    4 Tips Menggunakan Kartu Kredit ala Renata Kusmanto

    Spend Smart
    Nilai Rata-rata Transaksi 'Paylater' di Indonesia Masih di Bawah Rp 500.000

    Nilai Rata-rata Transaksi "Paylater" di Indonesia Masih di Bawah Rp 500.000

    Whats New
    Rupiah Kembali Terkapar, Dollar AS Tembus Rp 16.400

    Rupiah Kembali Terkapar, Dollar AS Tembus Rp 16.400

    Whats New
    Permudah BPR Ajukan Perizinan Kelembagaan, OJK Luncurkan Aplikasi SPRINT

    Permudah BPR Ajukan Perizinan Kelembagaan, OJK Luncurkan Aplikasi SPRINT

    Whats New
    Sepanjang 2023, Aplikasi Investasi Pluang Catat Kenaikan Nilai Transaksi 22 Kali Lipat

    Sepanjang 2023, Aplikasi Investasi Pluang Catat Kenaikan Nilai Transaksi 22 Kali Lipat

    Whats New
    KPPI Mulai Penyelidikan soal Impor Ubin Keramik

    KPPI Mulai Penyelidikan soal Impor Ubin Keramik

    Whats New
    Karier.mu dan Women’s World Banking Luncurkan Modul Kapabilitas Keuangan dan Digital, Bisa Diakses Gratis

    Karier.mu dan Women’s World Banking Luncurkan Modul Kapabilitas Keuangan dan Digital, Bisa Diakses Gratis

    Whats New
    Bersama Mentan Amran, Presiden Jokowi Lakukan Peninjauan Program Pompanisasi di Kotawaringin Timur

    Bersama Mentan Amran, Presiden Jokowi Lakukan Peninjauan Program Pompanisasi di Kotawaringin Timur

    Whats New
    IHSG Menguat di Akhir Sesi, Rupiah Koreksi

    IHSG Menguat di Akhir Sesi, Rupiah Koreksi

    Whats New
    Membandingkan Anggaran Makan Siang Gratis Rp 71 Triliun dengan Pembangunan IKN

    Membandingkan Anggaran Makan Siang Gratis Rp 71 Triliun dengan Pembangunan IKN

    Whats New
    Badan Bank Tanah Targetkan Peningkatan Aset Lahan 23.000 Hektar Tahun Ini

    Badan Bank Tanah Targetkan Peningkatan Aset Lahan 23.000 Hektar Tahun Ini

    Whats New
    Surge dan Arsari Group Sepakati Kerja Sama Penyediaan Akses Internet Masyarakat

    Surge dan Arsari Group Sepakati Kerja Sama Penyediaan Akses Internet Masyarakat

    Whats New
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com