Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sony Diragukan

Kompas.com - 02/05/2013, 03:08 WIB

Sony, yang kemarin ditemui seusai berbincang dengan Joko, mengatakan, selama ini ia berusaha memulihkan kondisi fisik dengan terapi. Sony yakin, dalam waktu dekat kondisi fisiknya akan segera pulih dan dapat bertanding di Piala Sudirman.

Meski waktu persiapan semakin pendek, Sony optimistis bisa pulih dari cedera. Sony merasakan kondisi fisiknya mengalami perkembangan yang baik selama menjalani terapi.

Sementara itu, Tommy menyatakan kesiapannya jika Joko menunjuk dirinya sebagai pengganti Sony. ”Kami sudah lebih kurang satu minggu melakukan persiapan,” tuturnya.

Fokus latihan yang dijalani dalam waktu sekitar dua pekan sebelum berangkat ke Kuala Lumpur adalah menjaga ritme dan mematangkan teknik bermain. Pola latihan yang diberikan pelatih sudah disiapkan untuk menghadapi pertandingan yang sebenarnya.

Kesiapan untuk bertanding juga dikatakan Hayom, tunggal putra nomor lima Indonesia di bawah Sony, Tommy, Simon, dan Taufik Hidayat. Ia berharap bisa menyumbangkan poin jika nanti terpilih sebagai anggota tim.

Pada kejuaraan yang untuk ke-13 kali digelar sejak 1989 ini, Indonesia berada di Subgrup 1A bersama China dan India. Ke-12 tim yang berada di Grup 1—sebagai grup elite—dibagi ke dalam empat subgrup. Dua peringkat teratas dari setiap subgrup berhak ke perempat final. (K13)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com