Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiga Jalan Kaya Seorang Passionpreneur

Kompas.com - 15/01/2015, 06:17 WIB

Jalan akademik relatif lebih aman dan stabil. Semuanya lebih ‘pasti’. Anda bakal tahu persis kapan uang masuk, berapa jumlahnya, dan tanggal berapa dapur ngebul. Konsekuensinya? Diantaranya adalah kurangnya kebebasan waktu.

Jalan profesional mandiri relatif lebih bebas dalam waktu, bebas berkarya, dan bebas dalam memilih pekerjaan dan proyek. Anda adalah bos diri Anda sendiri. Konsekuensinya? Diantaranya adalah ketidakjelasan income. Kadang bisa banyak proyek dan dompet tebal, kadang bisa rindu order sampai Anda sering silaturahmi ke rumah saudara untuk numpang makan.

Jalan bvisnis relatif lebih besar potensinya dalam menghasilkan dan membuka pintu pendapatan finansial. Khususnya memiliki potensi untuk menciptakan income pasif. Konsekuensinya? Tidak ada yang pasti, dan resiko relatif lebih tinggi dibanding kedua jalan lainnya. High risk, high return.

Jadi jalan mana yang Anda pilih? Suka dan mengutamakan keamanan? Mungkin lewat jalan akademik dulu. Suka dan mengutamakan kebebasan waktu? Bangunlah profesi Anda di jalan profesional dulu. Suka resiko dan berani hidup dalam ketidakpastian demi income pasif? Bangun jalan ideal Anda di dunia bisnis!

Kalau passion Anda fotografi misalnya, Anda bisa jadi fotografer yang bekerja di kantor (Akademik), fotografer freelance dengan personal brand (Profesional Mandiri), atau membangun studio fotografi (Bisnis). Anda bisa tetap hidup sesuai passion Anda, di manapun jalan yang Anda pilih!

Yang harus ditekankan, bahwa passionpreneurs adalah mereka yang selalu menciptakan potensi dari passion mereka. Artinya, yang manapun jalan pilihan Anda, pastikan Anda membangun karier sesuai passion dan dalam profesi yang Gue Banget.

Passionpreneurs harus dengan jiwa kreatif, mendorong batasan- batasan profesinya lebih jauh, lebih luas, dan lebih baik dari kondisinya saat ini!

Lebih jauh tentang hal ini, termasuk aktivitas coaching untuk memilih jalan paling pas untuk Anda, dapat Anda baca di buku saya “Ini Cara Gue”.

*Dedy Dahlan adalah penulis best seller dari buku "Lakukan Dengan Hati", "Ini Cara Gue", dan "Passion! – Ubah Hobi Jadi Duit", yang dikenal luas dengan gaya penulisan dan gaya panggungnya yang jenaka, nyeleneh, blak-blakan, kreatif, dengan materi praktikal. Biasa dipanggil Coach D, ia adalah anggota dan Coach tersertifikasi dari ICF (International Coach Federation), yang memusatkan diri pada pengembangan passion dan profesi.

Memperkenalkan metode PIPO Passion Coaching-nya sebagai pembicara di ICF’s Indonesia Coaching Summit 2013, Coach D adalah inisiator dari konsep "Fun Learning" dan "Passion Based Office", serta kerap menggunakan skill stand up comedy dalam training dan seminar-seminarnya. FB Page: coachdedydahlan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com