Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Politikus Demokrat: Pemerintah Jokowi Paling Getol "Ngutang" Setelah Habibie

Kompas.com - 21/06/2016, 20:59 WIB
Estu Suryowati

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Politikus Partai Demokrat sekaligus ekonom Ikhsan Modjo mengatakan, dari enam pemerintahan sebelumnya, pemerintahan Joko Widodo merupakan pemerintah yang paling sering berutang setelah pemerintahan BJ Habibie.

Rata-rata utang tahunan di era pemerintahan Habibie tumbuh 27,7 persen.

Akan tetapi, Ikhsan membenarkan pada saat itu Indonesia tengah dilanda krisis.

"Saat ini (pemerintahan Jokowi) kan tidak dilanda krisis, tapi rata-rata utang tahunan tumbuh 13,3 persen. Tiap tahun rata-rata utang nambah 17,88 miliar dollar AS," kata Ikhsan dalam sebuah diskusi, di Jakarta, Selasa (21/6/2016).

Bahkan zaman Soeharto, menurut catatan Ikhsan, rata-rata pertumbuhan utangnya hanya 8,7 persen per tahun, atau 1,48 miliar dollar AS.

Pemeritahan Jokowi juga disebut lebih senang berutang dibandingkan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Selama sepuluh tahun memerintah, rata-rata utang tahunan pemerintahan SBY tumbuh hanya 5,6 persen atau 9,31 miliar dollar AS.

Di era Megawati, utang hanya tumbuh 1,5 persen atau 1,07 miliar dollar AS per tahun.

Sementara itu, di era Abdurahman Wahid rata-rata utang tahunan malah tumbuh negatif sebesar 7,6 persen, atau 5,4 miliar dollar AS.

Ikhsan juga menyampaikan, pemerintah Jokowi dan para pendukungnya selalu berdalih bahwa utang pemerintah Jokowi untuk mendukung pembangunan infrastruktur.

Namun, menurut dia, faktanya tidak begitu.

Ikhsan menjelaskan, dalam dua tahun terakhir, yakni 2014-2016 pinjaman program meningkat lebih tinggi dibandingkan pinjaman proyek.

Pinjaman program tercatat mengalami kenaikan sebesar Rp 19,8 triliun atau 77,8 persen.

Sedangkan, pinjaman proyek naik Rp 1,3 triliun, atau naik hanya 2,8 persen. "Pinjaman proyek jelas untuk bikin proyek jembatan waduk. Kalau, pinjaman program adalah pelengkap dari biaya rutin, seperti belanja KL, bayar konsultan. Jadi, jargon pembangunan infrastruktur, Nawacita ternyata di implementasi anggarannya enggak benar," pungkas Ikhsan.

Kompas TV Anggaran Bolong, Pemerintah Tambah Utang
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com