Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Panasnya Pilkada DKI Tak Berdampak Signifikan terhadap Investasi Asing

Kompas.com - 26/04/2017, 17:14 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta baru-baru ini memberikan dampak cukup besar terhadap gelombang dan dinamika politik Indonesia. Namun demikian, pesta demokrasi tersebut tenyata tidak menimbulkan dampak signifikan terhadap perekonomian.

Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Thomas Trikasih Lembong menyatakan, Pilkada DKI Jakarta tidak memberikan dampak signifikan terhadap iklim investasi Indonesia. Selain itu, sentimen investor juga tak banyak berpengaruh.

"Dalam berbagai diskusi dengan investor mancanegara kami menyimpulkan bahwa Pilkada DKI Jakarta tidak memiliki dampak signifikan terhadap iklim investasi dan sentimen investor," ujar Thomas dalam konferensi pers, Rabu (26/4/2017).

"Jangan berlebihan menyikapi perkembangan-perkembangan politik seputar Pilkada DKI Jakarta," ujar Thomas.

Thomas menyatakan saat ini perhatian pemerintah sudah kembali fokus pada deregulasi dan reformasi ekonomi. Sebelumnya, perhatian sempat tersedot ke Pilkada DKI Jakarta dan isu politik domestik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com