Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fokus pada Mobil Listrik, Ford Justru PHK Karyawan

Kompas.com - 28/06/2023, 09:30 WIB
Agustinus Rangga Respati,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

Sumber CNN

NEW YORK, KOMPAS.com - Produsen kendaraan Ford berencana melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) pada sejumlah karyawannya.

Badai PHK ini kebanyakan akan dirasakan oleh para insinyur (engineer) di wilayah Amerika Utara.

Juru bicara Ford TR Reid mengatakan, keputusan ini diambil karena Ford berencana untuk lebih banyak fokus ke kendaraan listrik.

Meskipun begitu, perusahaan tidak mengkonfirmasi jumlah karyawan yang akan terdampak PHK. Sebelumnya, Ford juga mengaku memiliki pekerja di wilayah lain seperti Amerika Serikat dan Kanada.

Baca juga: Susul Grab, SehatQ PHK Karyawannya

Dengan begitu, belum dapat dipastikan seberapa jauh dampak PHK massal ini terhadap keseluruhan pekerja.

“Ini terkait dengan rencana pertumbuhan Ford+ yang kami perkenalkan pada 2021 dan semakin diterapkan selama setahun terakhir,” ujar dia dilansir dari CNN, Rabu (28/6/2023).

PHK ini dilakukan untuk menyesuaikan rencana bisnis termasuk penyesuaian staf agar lebih terfokus, sambil meningkatkan kualitas dan menurunkan biaya operasional.

Baca juga: Terbesar sejak Pandemi, Grab Holdings PHK 1.000 Karyawan

Reid menjabarkan, rencana Ford+ yang diluncurkan pada 2021 membuat perusahaan dibagi menjadi tiga unit operasi besar.

Pertama, ada Ford Blue untuk kendaraan bertenaga pembakaran internal, Ford Model E untuk kendaraan listrik, dan Ford Pro yang berfokus pada kendaraan komersial.

CEO Ford Jim Farley mengumumkan, perusahaan akan fokus pada segmen pasar yang lebih sedikit, tetapi lebih menguntungkan. Perusahaan akan mengembangkan lebih banyak produk digital untuk pelanggannya. Selain pertumbuhan keuntungan, pengurangan biaya juga merupakan bagian dari rencana.

Baca juga: Cara Cek Tanda-tanda Perusahaan yang Akan Lakukan PHK

Sementara itu, pada Maret 2023, perusahaan kehilangan 3 miliar dollar AS dari penjualan kendaraan listrik.

Meskipun demikian, Ford masih mengharapkan untuk memenuhi target keuntungannya sebesar 9-11 miliar dollar AS untuk tahun ini.

Ia juga mengharapkan Ford untuk segera mendapatkan keuntungan dari kendaraan listrik.

Baca juga: Resmi Bergabung, Dirut Damri Pastikan Tidak PHK Karyawan PPD

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Transaksi Tol Nirsentuh MLFF adalah Apa? Ini Penjelasannya

Transaksi Tol Nirsentuh MLFF adalah Apa? Ini Penjelasannya

Whats New
Kemenperin Klarifikasi Soal Pertek Bahan Peledak Milik PT Pindad yang Tertahan di Pelabuhan

Kemenperin Klarifikasi Soal Pertek Bahan Peledak Milik PT Pindad yang Tertahan di Pelabuhan

Whats New
Capai Target Penjualan, PT Noop Siap Luncurkan Inovasi Terbaru “NOOP 2.0” pada Kuartal III-2024

Capai Target Penjualan, PT Noop Siap Luncurkan Inovasi Terbaru “NOOP 2.0” pada Kuartal III-2024

Whats New
Cara Cek Tagihan Listrik di PLN Mobile

Cara Cek Tagihan Listrik di PLN Mobile

Work Smart
Jokowi: Kita Harus Aktif Ambil Alih Kembali Aset Strategis Bangsa...

Jokowi: Kita Harus Aktif Ambil Alih Kembali Aset Strategis Bangsa...

Whats New
Cara Buka Rekening BCA di Kantor Cabang dan Syaratnya

Cara Buka Rekening BCA di Kantor Cabang dan Syaratnya

Whats New
Sido Muncul Rayakan Hari Jamu Nasional Bersama 100 Pedagang Jamu di Semarang

Sido Muncul Rayakan Hari Jamu Nasional Bersama 100 Pedagang Jamu di Semarang

BrandzView
Syarat dan Cara Gadai BPKB Motor di Pegadaian, Pengajuan Bisa lewat HP

Syarat dan Cara Gadai BPKB Motor di Pegadaian, Pengajuan Bisa lewat HP

Spend Smart
Adaro Minerals Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan SMA-S2, Cek Posisi dan Syaratnya

Adaro Minerals Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan SMA-S2, Cek Posisi dan Syaratnya

Work Smart
Tambah Armada Penerbangan Haji, Garuda Indonesia Operasikan Airbus 340-300

Tambah Armada Penerbangan Haji, Garuda Indonesia Operasikan Airbus 340-300

Whats New
Cara Cek Mutasi Rekening BRI, BCA, BNI, dan Mandiri lewat HP

Cara Cek Mutasi Rekening BRI, BCA, BNI, dan Mandiri lewat HP

Spend Smart
Pembiayaan Hijau, HSBC Gelontorkan 30 Juta Dollar AS ke eFishery

Pembiayaan Hijau, HSBC Gelontorkan 30 Juta Dollar AS ke eFishery

Whats New
Pemerintah Perpanjang Lagi Relaksasi HET Beras Premium

Pemerintah Perpanjang Lagi Relaksasi HET Beras Premium

Whats New
Soal HET Beras Premium, Pengamat: Kalau Dikembalikan ke Semula kayaknya Enggak Mungkin...

Soal HET Beras Premium, Pengamat: Kalau Dikembalikan ke Semula kayaknya Enggak Mungkin...

Whats New
Pembangunan Kereta Bawah Tanah di Bali, KPPU Ingatkan Pj Gubernur Bali untuk Jaga Persaingan Usaha

Pembangunan Kereta Bawah Tanah di Bali, KPPU Ingatkan Pj Gubernur Bali untuk Jaga Persaingan Usaha

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com