Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mudah, Begini Cara Tarik Tunai BRI Tanpa Kartu Debit

Kompas.com - 14/08/2021, 17:05 WIB
Mutia Fauzia

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Perkembangan teknologi membuat masyarakat kian mudah menggunakan layanan perbankan.

Salah satunya dengan menarik tunai uang di ATM tanpa menggunakan kartu debit.

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI merupakan salah satu bank yang menyediakan layanan tarik tunai ATM tanpa kartu debit.

Bila Anda dalam keadaan darurat dan membutuhkan uang tunai, Anda tinggal mencari lokasi ATM terdekat untuk menarik uang.

Baca juga: Simak, Berikut Cara Tarik Tunai di ATM BCA Tanpa Kartu

Namun untuk bisa menggunakan layanan tersebut, nasabah terlebih dahulu sudah terdaftar dalam layanan m-banking BRI, BRI Mobile atau BRImo.

Lalu, bagaimana cara tarik tunai BRI tanpa kartu?

Dikutip dari laman resmi BRI, berikut adalah cara tarik tunai tanpa kartu ATM BRI:

  1. Buka aplikasi BRImo di handphone Anda
  2. Pilih menu 'Tarik Tunai'
  3. Pilih rekening 'Sumber Dana'
  4. Pilih 'Nominal Tarik Tunai' setelah itu pilih 'Lanjut'
  5. Anda akan mendapatkan kode khusus untuk mengambil uang tunai di ATM
  6. Cari ATM tunai BRI terdekat, lalu pilih tombol yang sebelah kiri bawah di mesin.
  7. Akan muncul menu dan pilihlah yang tarik tunai.
  8. Segera ketik nomor ponsel kamu.
  9. Nominal uang yang akan kamu tarik bisa diambil seperti biasa.

Baca juga: BSI Luncurkan Fitur Tarik Tunai Tanpa Kartu

Layanan tarik tunai ini sangat membantu ketika Anda kehilangan kartu ATM. Namun demikian, Anda tetap harus berhati-hati menjaga kartu debit agar dana di rekening Anda agar tidak kebobolan.

Untuk itu, berikut adalah cara untuk terhindar dari kebobolan dana akibat ATM yang hilang:

  1. Merahasiakan data pribadi. Jangan biarkan PIN ATM mudah terlacak sehingga pihak yang berniat melakukan kejahatan bisa mudah mendeteksi password atau PIN ATM Anda.
  2. Rajin mengubah PIN ATM. Anda bisa mengubah PIN ATM melalui mesin ATM. Pastikan Anda memilih lokasi ATM dengan CCTV yang menyala setiap kali melakukan transaksi. Jangan lupa merobek kertas bukti transaksi sehingga tidak bisa dibaca oleh siapapun.
  3. Bila kehilangan kartu ATM, segera urus kartu ATM yang baru. Hal ini untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. Selain itu, jangan lupa memblokir kartu ATM tersebut dengan menghubungi customer service bank yang bersangkutan.

Baca juga: Cara Buka Rekening Online, Bank Mandiri, BCA, BNI, BRI

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com