Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perum Bulog Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan SMA-S1, Simak Kualifikasinya

Kompas.com - 22/11/2023, 20:50 WIB
Nur Jamal Shaid

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com – Perusahaan Umum Badan Urusan Logistik atau Perum Bulog membuka lowongan pekerjaan yang bisa dilamar oleh lulusan SMA/SMK, Diploma (D3), dan Sarjana (S1) dari beberapa jurusan. 

Berdasarkan informasi resminya, pendaftaran lowongan kerja Perum Bulog kali ini dibuka mulai 23 November sampai 26 November 2023.

Perum Bulog memastikan seluruh proses rekrutmen ini tidak dipungut biaya apapun alias gratis dan tidak pernah bekerja sama dengan agen perjalanan (travel) manapun.

Baca juga: Anak Buah Sri Mulyani Buka Suara soal Sengketa Hotel Sultan

Sebagai informasi, Perum Bulog adalah Badan Usaha Milik Negara atau BUMN yang bergerak di bidang logistik pangan.

Ruang lingkup bisnis perusahaan meliputi usaha logistik/pergudangan, survei dan pemberantasan hama, penyediaan karung plastik, usaha angkutan, perdagangan komoditi pangan dan usaha eceran.

Sebagai perusahaan yang tetap mengemban tugas publik dari pemerintah, Bulog tetap melakukan kegiatan menjaga Harga Dasar Pembelian untuk gabah, stabilisasi harga khususnya harga pokok, menyalurkan beras untuk bantuan sosial (Bansos) dan pengelolaan stok pangan.

Baca juga: Menaker Apresiasi Gubernur yang Telah Tetapkan UMP 2024

Lowongan kerja BUMN Perum Bulog

Dikutip dari akun Instagram resminya @perum.bulog, Selasa (22/11/2023), berikut kualifikasi yang dibutuhkan hingga cara mendaftarnya.

Kualifikasi umum

  • Warga Negara Indonesia
  • Pria/Wanita
  • Usia per 1 Januari 2023,
    • SMA/SMK: maksimal 30 Tahun
    • Diploma III (D3): maksimal 33 Tahun
    • Sarjana (S1): maksimal 35 Tahun
  • Nilai minimal IPK/Ijazah,
    • SMA/SMK: rata-rata 7,0 (Nilai Ijazah)
    • Diploma (D3): minimal 2,75 PTN/PTS akreditasi B
    • Sarjana (S1): minimal 2,75 PTN/PTS akreditasi B
  • Sehat jasmani dan rohani
  • Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia
  • Memiliki prestasi di bidang olahraga dan seni akan dijadikan sebagai nilai tambah

Kualifikasi pendidikan

  • SMA: IPA/IPS
  • SMK: Pemasaran/Niaga/Bisnis, Teknik Mesin, Akuntansi/Keuangan, Administrasi Perkantoran, Multimedia
  • Diploma III (D3): Teknik Informatika, Teknik Sipil, Akuntansi, Perpajakan, Administrasi Niaga/Bisnis, Sekretarias/Administrasi Perkantoran, Pemasaran
  • Sarjana (S1): Teknik Sipil, Sistem Informasi, Statistika, Hukum, Akuntansi, Administrasi Publik, Agribisnis, Desain Komunikasi Visual (DKV)

Baca juga: Apakah Ekonomi Indonesia Bisa Tumbuh Sampai 7 Persen?

Persyaratan dokumen

  • Scan Ijazah/SKL
  • Scan Transkrip Nilai
  • Scan KTP
  • Scan Kartu Keluarga (KK)
  • Scan Surat Pernyataan Kesanggupan dari Perum BULOG
  • Foto full body dengan background warna merah

Cara mendaftar

Bagi Anda yang tertarik dengan lowongan kerja di atas, bisa mendaftarkan diri secara online melalui laman https://www.bulog.co.id/karir/penerimaan-baru/.

Selain itu, proses pendaftaran dan informasi lebih lanjut mengenai lowongan kerja Perum Bulog juga bisa diakses melalui situs web resmi bulog.experd.com .

Hanya pelamar dengan kualifikasi terbaik yang akan diikutsertakan dalam tahap seleksi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ombudsman Minta Seleksi CASN Diundur Setelah Pilkada, MenPAN-RB: Tidak Mungkin Ditunda

Ombudsman Minta Seleksi CASN Diundur Setelah Pilkada, MenPAN-RB: Tidak Mungkin Ditunda

Whats New
IHSG Ditutup Naik 0,24 Persen, Rupiah Lanjutkan Penguatan

IHSG Ditutup Naik 0,24 Persen, Rupiah Lanjutkan Penguatan

Whats New
Temui Pemda Klungkung, Kemenkop UKM Pastikan Tak Ada Pembatasan Jam Operasional Warung Kelontong

Temui Pemda Klungkung, Kemenkop UKM Pastikan Tak Ada Pembatasan Jam Operasional Warung Kelontong

Whats New
Dongkrak Transaksi Nontunai, Bank DKI Gandeng Komunitas Mini 4WD

Dongkrak Transaksi Nontunai, Bank DKI Gandeng Komunitas Mini 4WD

Whats New
Apakah Gopay Bisa Tarik Tunai?

Apakah Gopay Bisa Tarik Tunai?

Earn Smart
Limit Tarik Tunai BRI Simpedes dan BritAma di ATM

Limit Tarik Tunai BRI Simpedes dan BritAma di ATM

Earn Smart
Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu BNI via HP Antiribet

Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu BNI via HP Antiribet

Earn Smart
Apakah DANA Bisa Tarik Tunai? Bisa Pakai 5 Cara Ini

Apakah DANA Bisa Tarik Tunai? Bisa Pakai 5 Cara Ini

Whats New
OJK Terbitkan Aturan 'Short Selling', Simak 8 Pokok Pengaturannya

OJK Terbitkan Aturan "Short Selling", Simak 8 Pokok Pengaturannya

Whats New
2 Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu Mandiri di ATM Pakai HP

2 Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu Mandiri di ATM Pakai HP

Earn Smart
3 Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu ATM BCA Modal HP

3 Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu ATM BCA Modal HP

Spend Smart
Ketidakpastian Global Meningkat, Sri Mulyani: Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Tetap di Atas 5 Persen

Ketidakpastian Global Meningkat, Sri Mulyani: Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Tetap di Atas 5 Persen

Whats New
Pada Pertemuan Bilateral di Kementan, Indonesia dan Ukraina Sepakati Kerja Sama Bidang Pertanian

Pada Pertemuan Bilateral di Kementan, Indonesia dan Ukraina Sepakati Kerja Sama Bidang Pertanian

Whats New
Semakin Mudah dan Praktis, Bayar PKB dan Iuran Wajib Kini Bisa lewat Bank Mandiri

Semakin Mudah dan Praktis, Bayar PKB dan Iuran Wajib Kini Bisa lewat Bank Mandiri

Whats New
Ketidakpastian Global Meningkat, Sri Mulyani: Sistem Keuangan RI Masih dalam Kondisi Terjaga

Ketidakpastian Global Meningkat, Sri Mulyani: Sistem Keuangan RI Masih dalam Kondisi Terjaga

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com