Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kopi Kenangan Bakal Buka 250 Gerai hingga Akhir 2019 Tanpa Franchise

JAKARTA, KOMPAS.com - Perusahaan peritel kopi asal Indonesia, Kopi Kenangan berencana untuk membuka 250 gerai hingga akhir tahun 2019 ini.

Menariknya, Co-Founder Kopi Kenangan James Prananto mengatakan, perusahannya tidak akan mengandalkan sistem franchise atau waralaba untuk melakukan ekspansi bisnis.

Mengapa demikian?

James mengatakan, sebagai perusahaan rintisan atau startup kopi susu dalam negeri, Kopi Kenangan ingin bisnisnya bisa berkelanjutan.

Sehingga, perusahaan perlu untuk menjaga konsistensi dan kualitas produk.

"Kalau kita franchise, quality control akan susah. Mulai dari SOP, service, kita ingin di Jakarta, Surabaya, Makassar, Yogyakarta, semua memberi service, taste, dan quality yang sama," ujar James dalam acara Festival Transformasi 2019 di Jakarta, Selasa (29 /10/2019).

Adapun hingga saat ini, Kopi Kenangan telah memiiki 154 gerai yang tersebar di beberapa kota di Indonesia. Sehingga, untuk bisa mencapai target 250 gerai, Kopi Kenangan masih perlu membuka 96 gerai hingga akhir tahun.

Dalam tiga bulan terakhir, Kopi Kenangan pun mulai merambah pasar luar Jakarta.

James mengatakan, tren kopi susu seperti Kopi Kenangan dan gerai kopi susu lainnya jadi memiliki peran untuk memperkenalkan kopi susu freshly brew kepada masyarakat Indonesia.

"Karena yang kita lihat Indonesia ini agak lucu. Kita negara peminum kopi terbesar, tapi dari 100 persen hanya 7 persen yang dari kopi ritel, 87 persennya sachetan," ujar dia.

Adapun hingga saat ini, Kopi Kenangan telah memiliki 120 pegawai di kantor pusat (head office) di Jakarta dan 1.200 pegawai di tingkat gerai.

Sementara per Juni 2019 lalu, peritel kopi “grab n go” ini tengah melakukan finalisasi pendanaan senilai 20 juta dollar AS atau sekitar Rp 288 milliar (kurs Rp 14.400 per dollar AS) dari Sequoia India.

Suntikan dana tersebut bakal digunakan untuk melakukan ekspansi di regional. Dalam jangka panjang, Kopi Kenangan pun akan melebarkan sayap bisnisnya di kawasan Asia Tenggara.

https://money.kompas.com/read/2019/10/29/113100826/kopi-kenangan-bakal-buka-250-gerai-hingga-akhir-2019-tanpa-franchise

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke