Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

SKK Migas: Insentif Hulu Migas Hasilkan Rp 41 Triliun ke Penerimaan Negara

SKK Migas menyatakan, pelaksanaan insentif hulu migas telah mendorong investor untuk segera melakukan proses pengembangan lapangan migas serta pemutakhiran cadangan.

Hal itu membuat adanya tambahan cadangan minyak dan gas sebesar 465,5 juta barel setara minyak (million barrels of oil equivalent/MMBOE) dan penerimaan negara minimal 2,9 miliar dollar AS atau sekitar Rp 41 triliun hingga Agustus 2021.

"Insentif meningkatkan daya saing investasi dan iklim investasi hulu migas Indonesia. Insentif itu pun memberi dampak positif karena menambah penerimaan negara minimal Rp 41 triliun, serta menjadi katalis positif bagi industri hulu di tengah pandemi Covid-19," ujar Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto dalam keterangannya, Jumat (3/9/2021).

Selain bertambahnya cadangan dan penerimaan negara, lanjutnya, pemberian insentif juga mendongkrak realisasi investasi pemboran dan fasilitas produksi sebesar 3,5 miliar dollar AS atau sekitar Rp 50 triliun.

Hal itu meliputi pemboran 88 sumur pengembangan, 15 sumur injeksi, 32 reaktivasi sumur, 1 sumur step out dan konstruksi, serta pemasangan fasilitas produksi.

Sementara itu, manfaat yang diterima kontraktor kontrak kerja sama (KKKS) dari adanya insentif hulu migas ini adalah adanya peningkatan pendapatan KKKS sebesar 1,5 miliar dollar AS atau sekitar Rp 21,75 triliun.

Dwi mengatakan, dengan realisasi positif itu, maka SKK Migas bersama Kementerian Keuangan dan Kementerian ESDM terus mengkaji insentif-insentif lain yang bisa diberikan untuk semakin mendorong kinerja industri hulu migas.

Menurutnya, isu utama pembahasan insentif hulu migas bukan pada pengorbanan hak negara, melainkan bagaimana agar potensi produksi hulu migas dapat dimaksimalkan. Indonesia kini memiliki 128 cekungan, di mana baru 20 cekungan yang telah berproduksi.

"Untuk mengusahakan cekungan lainnya, dibutuhkan pengkondisian agar cekungan yang belum berproduksi dapat segera dilakukan kegiatan. Sebagai industri dengan resiko tinggi dan membutuhkan investasi yang besar, maka perlu kebijakan yang mampu menarik investor menanamkan modalnya,” jelas Dwi.

Dwi bilang, berdasarkan hasil studi menyatakan bahwa setiap investasi di hulu migas sebesar 1 miliar dollar AS akan menciptakan multiplier effect berupa penciptaan 100.000 lapangan kerja. Selain itu, berkontribusi pula bagi industri hulu migas dengan menyerap 350.000 tenaga kerja.

Sementara itu, Rencana Umum Energi Nasional (RUEN) telah menetapkan bahwa kebutuhan energi minyak dan gas akan terus meningkat dimasa yang akan datang. Pada energi minyak, di tahun 2050, RUEN memperkirakan kebutuhannya sekitar 3,97 juta barrel.

Berkaca dengan produksi rata-rata minyak Indonesia pada kisaran 706.000 barrel ditahun lalu, maka terdapat selisih (gap) yang sangat besar sehingga berdampak pada meningkatnya impor migas dan menjadi beban bagi negara.

Oleh karena itu, diperlukan peningkatan produksi migas untuk mengurangi defisit transaksi berjalan (current account deficit/CAD) yang semakin melebar dan menjaga stabilitas ekonomi.

https://money.kompas.com/read/2021/09/03/182714026/skk-migas-insentif-hulu-migas-hasilkan-rp-41-triliun-ke-penerimaan-negara

Terkini Lainnya

Kekhawatiran Ekonomi Bebani Investor, Dow Jones Turun Lebih dari 115,2 Poin

Kekhawatiran Ekonomi Bebani Investor, Dow Jones Turun Lebih dari 115,2 Poin

Whats New
Mengintip Peluang Usaha Nasi Goreng, Berapa Modal dan Keuntungannya?

Mengintip Peluang Usaha Nasi Goreng, Berapa Modal dan Keuntungannya?

Smartpreneur
Anggaran Subsidi Listrik 2025 Diprediksi Rp 88 Triliun, Naik Rp 15 Triliun

Anggaran Subsidi Listrik 2025 Diprediksi Rp 88 Triliun, Naik Rp 15 Triliun

Whats New
Ada 'Jamu Manis', BI Pede Pertumbuhan Kredit Perbankan Capai 12 Persen

Ada "Jamu Manis", BI Pede Pertumbuhan Kredit Perbankan Capai 12 Persen

Whats New
Cara Klaim JHT BPJS Ketenagakerjaan via Lapak Asik

Cara Klaim JHT BPJS Ketenagakerjaan via Lapak Asik

Whats New
Cara Bayar Cicilan KPR BTN via Aplikasi dan ATM

Cara Bayar Cicilan KPR BTN via Aplikasi dan ATM

Spend Smart
Bank Neo Commerce Berhasil Membalik Rugi Jadi Laba pada Kuartal I-2024

Bank Neo Commerce Berhasil Membalik Rugi Jadi Laba pada Kuartal I-2024

Whats New
Tembus Pasar Global, Aprindo Gandeng Anak Usaha Garuda Indonesia

Tembus Pasar Global, Aprindo Gandeng Anak Usaha Garuda Indonesia

Whats New
Cara Ganti Kartu ATM BRI 'Expired' lewat Digital CS

Cara Ganti Kartu ATM BRI "Expired" lewat Digital CS

Whats New
Pemkab Gencarkan Pasar Murah, Inflasi di Lebak Turun Jadi 2,1 Persen Per Mei 2024

Pemkab Gencarkan Pasar Murah, Inflasi di Lebak Turun Jadi 2,1 Persen Per Mei 2024

Whats New
Mendag Ogah Revisi Permendag 8/2024, Asosiasi Pertekstilan: UU Pemilu Saja Bisa Diganti...

Mendag Ogah Revisi Permendag 8/2024, Asosiasi Pertekstilan: UU Pemilu Saja Bisa Diganti...

Whats New
Pemerintah Pakai Produk Semen Rendah Emisi Karbon untuk Bangun IKN

Pemerintah Pakai Produk Semen Rendah Emisi Karbon untuk Bangun IKN

Whats New
Tahun Ini, Emiten Beras NASI Bidik Pertumbuhan Laba Bersih 618 Persen

Tahun Ini, Emiten Beras NASI Bidik Pertumbuhan Laba Bersih 618 Persen

Whats New
Hingga April 2024, Jumlah Nasabah Tabungan Haji BSI Tembus 5,1 Juta

Hingga April 2024, Jumlah Nasabah Tabungan Haji BSI Tembus 5,1 Juta

Whats New
MTDL Bakal Tebar Dividen Rp 257,8 Miliar dari Laba Bersih 2023

MTDL Bakal Tebar Dividen Rp 257,8 Miliar dari Laba Bersih 2023

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke