Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rencana Penyehatan Keuangan Perusahaan AJB Bumiputera Tunggu Restu OJK

Juru bicara Badan Perwakilan Anggota (BPA) Bumiputera RM. Bagus Irawan mengatakan, dokumen rencana penyehatan keuangan perusahaan sedang diproses Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

"RPKP sedang pembahasan oleh OJK tentang kelayakannya,” ujar dia ketika dikonfirmasi Kompas.com, Sabtu (20/8/2022).

Dokumen Rencana Rencana Penyehatan Keuangan Perusahaan (RPKP) AJB Bumiputera sendiri telah disetujui BPA pada Sidang Luar Biasa (SLB) 22 Juli 2022. Kemudian, dokumen tersebut diserahkan pada OJK pada tanggal 4 Agustus 2022.

Selain itu, Bagus menyampaikan, calon direksi yang diusulkan oleh BPA sudah melakukan uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) oleh OJK.

Saat ini, pihaknya sedang menunggu hasil pengumuman dari rangkaian ujian yang dilakukan OJK tersebut.

Sebelumnya telah diwartakan, BPA Bumiputera telah memilih Irvandi Gustari sebagai direktur utama.

Sementara, posisi direktur bisnis rencananya akan ditempati oleh L.I. Sampulawa.

Sedangkan, calon direktur operasional dan SDM akan diprioritaskan dan dipertimbangkan kembali oleh BPA, saat Dena Chaerudin tidak menjabat lagi sebagai direktur.

Kemudian, Bagus menyebut, BPA telah mengajukan nama calon komisaris utama kepada OJK untuk mengikuti uji kelayakan dan kepatutan.

"Calon komut (komisaris utama) sedang proses diajukan ke OJK untuk mengikuti Fit & Proper Test," terang dia.

Asal tahu, sebelumnya BPA Bumiputera telah menunjuk tiga calon nama komisaris utama Bumiputera, yakni Hardi, Naniek Widya, dan Marhalim Siregar.

Adapun, tiga nama ini akan diajukan untuk melakukan seleksi secara berurutan, mulai dari Hardi.

https://money.kompas.com/read/2022/08/22/080800626/rencana-penyehatan-keuangan-perusahaan-ajb-bumiputera-tunggu-restu-ojk

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke