Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Beli Tiket Kereta Api di Shopee, Perhatikan Panduan Berikut Ini

Jika demikian, panduan terkait cara beli tiket kereta di Shopee perlu diketahui. Selain itu, cara bayar tiket kereta api lewat Shopee juga harus diperhatikan.

Artikel ini akan memberikan ulasan mengenai hal tersebut, lengkap dengan tata cara cetak tiket kereta api dari Shopee agar bisa digunakan ketika hendak bepergian.

Perlu diingat, pembelian tiket kereta api lewat Shopee hanya bisa dilakukan jika Anda telah memiliki akun Shopee.

Jika belum, tentu saja Anda harus lebih dulu mengunduh dan install aplikasi Shopee, serta membuat akun pada aplikasi tersebut.

Tata cara beli tiket kereta di Shopee

Dirangkum dari laman resmi Shopee pada Rabu (8/2/2023), jika sudah memiliki akun Shopee, Anda bisa mencoba pengalaman beli tiket kereta di Shopee.

Berikut cara pesan tiket kereta api via Shopee selengkapnya:

  • Buka dan login pada aplikasi Shopee
  • Pilih ikon Pulsa, Tagihan & Hiburan di halaman depan aplikasi Shopee
  • Pilih Tiket Kereta Api
  • Pilih Stasiun, Tanggal Keberangkatan, dan Jumlah Penumpang, lalu pilih Cari
  • Pilih Jenis Kereta dan Jadwal yang diinginkan
  • Masukkan informasi penumpang pada Rincian Kontak dan Rincian Penumpang
  • Pilih Kursi untuk memilih kursi, atau Pesan untuk langsung melanjutkan ke halaman pembayaran
  • Plih Metode Pembayaran
  • Bayar Sekarang.

Itulah cara beli tiket kereta di Shopee. Cara bayar tiket kereta api lewat Shopee bisa dilakukan sesuai dengan metode yang Anda pilih.

Perlu diperhatikan, Anda dapat memilih opsi Pulang-Pergi jika akan membeli tiket pulang dan pergi. Anda dapat memilih tanggal keberangkatan maksimal 30 hari ke depan.

Jika Anda membeli tiket Pulang-Pergi, pilih tiket pergi terlebih dahulu kemudian tiket pulang. Selain itu, terdapat sejumlah hal yang perlu diperhatikan ketika memasukkan informasi penumpang.

Anda dapat memilih kursi pada halaman Masukkan Rincian. Jika Anda tidak memilih kursi, pemilihan kursi dilakukan secara acak.

Pada halaman Rincian Penumpang, penumpang dewasa di bawah 17 tahun dapat mengisi identitas dengan memilih tipe identitas lainnya dan masukkan nomor akta kelahiran/kartu pelajar/tanggal lahir (hari/bulan/tahun) pada nomor identitas.

Apabila ada penumpang yang memiliki nama dengan satu suku kata saja, nama belakang dapat diisi dengan nama yang sama.

Cara cetak tiket kereta api dari Shopee

Untuk mencetak tiket yang dipesan melalui Shopee, Anda dapat melihat rincian pesanan dengan memilih stasiun pada halaman Checkout.

Anda dapat melihat E-Tiket Anda dengan langkah-langkah sebagai berikut:

  • Buka halaman Pulsa, Tagihan & Hiburan
  • Pilih Pesanan
  • Pilih E-Tiket untuk melihat Kode Booking dan rincian tiket kereta Anda.
  • E-Tiket juga akan dikirimkan ke alamat email yang Anda masukkan saat melakukan pemesanan.

Penumpang harus tiba di stasiun keberangkatan paling lambat 1 jam sebelum keberangkatan. E-Tiket harus ditukarkan menjadi tiket dengan cara memasukkan kode booking pada mesin cetak di stasiun utama KAI.

Hal tersebut penting diperhatikan bagi Anda yang belum punya pengalaman beli tiket kereta di Shopee. Itulah ulasan mengenai cara beli tiket kereta di Shopee.

https://money.kompas.com/read/2023/02/08/083259026/cara-beli-tiket-kereta-api-di-shopee-perhatikan-panduan-berikut-ini

Terkini Lainnya

Imbas Kasus Kekerasan, Kemenhub Tidak Buka Penerimaan Taruna Baru STIP Jakarta Tahun Ini

Imbas Kasus Kekerasan, Kemenhub Tidak Buka Penerimaan Taruna Baru STIP Jakarta Tahun Ini

Whats New
Sri Mulyani Lagi-lagi Bertemu Pimpinan Bea Cukai, Bahas Keluhan Masyarakat

Sri Mulyani Lagi-lagi Bertemu Pimpinan Bea Cukai, Bahas Keluhan Masyarakat

Whats New
Mengapa Malaysia dan Singapura Hambat Industri Semikonduktor Indonesia?

Mengapa Malaysia dan Singapura Hambat Industri Semikonduktor Indonesia?

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BNI hingga Bank Mandiri

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BNI hingga Bank Mandiri

Whats New
Bagaimana Cara Cek Kelaikan Bus yang Mau Ditumpangi? Simak di Sini

Bagaimana Cara Cek Kelaikan Bus yang Mau Ditumpangi? Simak di Sini

Spend Smart
Turun, Simak Rincian Harga Emas Antam Hari ini 14 Mei 2024

Turun, Simak Rincian Harga Emas Antam Hari ini 14 Mei 2024

Spend Smart
Kasus Gagal Bayar TaniFund, OJK Temukan Dugaan Pelanggaran Pidana

Kasus Gagal Bayar TaniFund, OJK Temukan Dugaan Pelanggaran Pidana

Whats New
IHSG Awal Sesi Lanjutkan Kenaikan, Rupiah Masih Melemah

IHSG Awal Sesi Lanjutkan Kenaikan, Rupiah Masih Melemah

Whats New
KAI Operasikan 4 Kereta Api Tambahan pada 12-31 Mei 2024, Simak Daftarnya

KAI Operasikan 4 Kereta Api Tambahan pada 12-31 Mei 2024, Simak Daftarnya

Whats New
Apakah Ekonomi Vietnam Akan Menyalip Indonesia?

Apakah Ekonomi Vietnam Akan Menyalip Indonesia?

Whats New
Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Menparekraf: Bukan Representasi Ramah-tamah Kita

Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Menparekraf: Bukan Representasi Ramah-tamah Kita

Whats New
Pendaftaran Seleksi CPNS Sekolah Kedinasan Dibuka 15 Mei 2024

Pendaftaran Seleksi CPNS Sekolah Kedinasan Dibuka 15 Mei 2024

Whats New
IHSG Bakal Lanjutkan Penguatan? Simak Analisis dan Rekomendasi Saham Hari Ini

IHSG Bakal Lanjutkan Penguatan? Simak Analisis dan Rekomendasi Saham Hari Ini

Whats New
Tahun Lalu Pajak, Tahun Ini Giliran Bea Cukai yang 'Dikuliti' Warganet

Tahun Lalu Pajak, Tahun Ini Giliran Bea Cukai yang "Dikuliti" Warganet

Whats New
Inflasi Bayangi Wall Street, Dow Jones Ditutup Melemah

Inflasi Bayangi Wall Street, Dow Jones Ditutup Melemah

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke